Thursday, 7 July 2011

Distribusi Multiplatform Lebih Menguntungkan

Kompas.com for iPad sudah tersedia di iTunes App Store dan bisa di-download secara gratis.

JAKARTA, KOMPAS.com - Media online kini menghadapi sejumlah tantangan. Mulai dari kehadiran media sosial hingga mobile dengan beragam platform dan sistem operasi. Semuanya memaksa pelaku bisnis online untuk merancang strategi.

"Kita menganggap kita bikin web lalu orang akses. Itu dulu. Sekarang kita harus berusaha mendistribusikan," kata Edi Taslim, GM Kompas.com dalam konferensi "Media Baru : Menjadi Tuan Rumah di Negeri Sendiri".

Edi mengatakan, salah satu celah untuk mendistribusikan konten adalah lewat mobile. Banyaknya jumlah handset yang dimiliki masyarakat dengan kemampuan akses internet menjadikan mobile menjadi potensial. Sayangnya, pengembangan mobile juga memiliki tantangan. Jumlah platform dan sistem operasi mobile tidaklah sedikit.

"Kita kenal ada Android, iOS, Symbian, Blackberry. Itu yang besar. Yang kecil-kecil banyak," kata Edi. Untuk mampu mendistribusikan konten, beragam platform harus digarap. Dalam presentasi, Edi menguraikan misi New York Times untuk mengembangkan dan menditribusikan konten ke semua platform.

"Mengembangkan ke semua platform tak mudah. Ada banyak platform, dari segi biayanya juga tinggi dan tentu kesulitannya berbeda-beda antar platform," ungkap Edi yang juga pernah menggagas Majalah Chip.

Bagi media online mula yang ingin memperluas distribusi konten, Edi menyarankan, "Pasti kita harus pilih mana yang paling potensial, yang usernya paling banyak. Karena ini kan impactnya ke bisnisnya."

Dengan mengembangkan ke beragam platform, selain meningkatkan distribusi konten juga akan meningkatkan bisnis. Dari sana, bisa dicari celah untuk mendapatkan revenue. "Pastinya multiplatform akan lebih tinggi nilai bisnisnya daripada single platform. Nggak bisa bilang pastinya tapi pasti akan lebih tinggi karena kan konten kita bisa dinikmati lebih banyak," urai Edi.

Dalam presentasinya, Edi mengungkapkan visi New York Times untuk menggarap semua platform. Edi pun mengatakan bahwa Kompas.com hendak melakukan hal yang sama. Hari ini, 2 aplikasi Kompas.com untuk Blackberry diluncurkan.


KOMPAS

0 comments:

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...