Produsen mobil Esemka, PT Solo Manufaktur Kreasi akan melakukan penyerahan perdana mobil Esemka kepada pemesan pada April 2013 mendatang. Jumlah mobil Esemka yang akan diserahkan secara perdana tersebut mencapai 40 unit.
Humas PT SMK, Sabar Budi, mengatakan perusahaan telah menjanjikan kepada para konsumen bahwa mobil Esemka pada Maret-April 2013 sudah dapat diserahkan.
"Sebenarnya bulan April itu target penyerahan kepada pemesan. Nanti jumlah mobil yang diserahkan secara perdana kira-kira antara 20 sampai 40 unit," katanya kepada VIVAnews, Senin, 4 Maret 2013.
Ia menjelaskan penyerahan perdana mobil Esemka ini sebagai bukti bahwa pihaknya serius dalam memproduksi mobil Esemka yang dipopulerkan oleh Joko Widodo. Hal ini menjawab kesangsian masyarakat apakah proyek mobil Esemka ini serius apa tidak.
"Setelah diserahterimakan kepada pemesan, artinya sudah secara resmi mobil Esemka diperdagangkan," katanya.
Menurutnya, mobil Esemka yang akan diterima konsumen tengah menjalani proses produksi di Tangerang, mengingat proses perakitan baru bisa dilakukan di sana.
Ia menargetkan dalam kurun waktu satu tahun ke depan jumlah tempat perakitan mobil Esemka ada 33 titik. Sedangkan di Solo nantinya akan ada 3 titik assembly line," katanya.
Rencananya, mobil yang akan diserahkan adalah jenis Sport Utility Vehicle (SUV) Rajawali dan pick-up Bima. Dua tipe mobil tersebut telah mengantongi berbagai surat izin yang dikeluarkan Kementerian Perhubungan dan Kepolisian.
Humas PT SMK, Sabar Budi, mengatakan perusahaan telah menjanjikan kepada para konsumen bahwa mobil Esemka pada Maret-April 2013 sudah dapat diserahkan.
"Sebenarnya bulan April itu target penyerahan kepada pemesan. Nanti jumlah mobil yang diserahkan secara perdana kira-kira antara 20 sampai 40 unit," katanya kepada VIVAnews, Senin, 4 Maret 2013.
Ia menjelaskan penyerahan perdana mobil Esemka ini sebagai bukti bahwa pihaknya serius dalam memproduksi mobil Esemka yang dipopulerkan oleh Joko Widodo. Hal ini menjawab kesangsian masyarakat apakah proyek mobil Esemka ini serius apa tidak.
"Setelah diserahterimakan kepada pemesan, artinya sudah secara resmi mobil Esemka diperdagangkan," katanya.
Menurutnya, mobil Esemka yang akan diterima konsumen tengah menjalani proses produksi di Tangerang, mengingat proses perakitan baru bisa dilakukan di sana.
Ia menargetkan dalam kurun waktu satu tahun ke depan jumlah tempat perakitan mobil Esemka ada 33 titik. Sedangkan di Solo nantinya akan ada 3 titik assembly line," katanya.
Rencananya, mobil yang akan diserahkan adalah jenis Sport Utility Vehicle (SUV) Rajawali dan pick-up Bima. Dua tipe mobil tersebut telah mengantongi berbagai surat izin yang dikeluarkan Kementerian Perhubungan dan Kepolisian.
source VIVANEWS
0 comments:
Post a Comment