Micro sim untuk iPad
VIVAnews - Setelah ditunggu sekian lama, akhirnya iPad hadir secara resmi di Indonesia. Sebagai mitra resmi Apple di Indonesia, Telkomsel mendukung kehadiran iPad di Indonesia dengan menghadirkan Kartu Perdana Flash Unlimited for iPad yang telah didesain khusus dengan ukuran lebih kecil (micro SIM) untuk memudahkan pemasangan di iPad tanpa perlu modifikasi.
Kartu Perdana iPad idibanderol seharga Rp 75.000 dengan total pulsa Rp 75.000 plus bonus internet sebesar 5 MB dan sudah broadband ready. Apa saja fitur yang membungkus kartu perdana iPad dari Telkomsel? Berbagai kelengkapan dan keunggulan produk layanan dan fitur Kartu Perdana iPad antara lain:
- Paket Data Khusus Flash Unlimited yang terjangkau dan didesain khusus bagi pengguna iPad. - Jaringan HSPA+/HSDPA dan 3G terluas dan terkuat yang tersebar di 25 kota besar di Indonesia.
Sedangkan untuk proses pengisian ulang pulsa dapat dilakukan melalui voucher elektronik (M Kiosk). Pastikan Anda mengingat nomor sim card Flash Unlimited for iPad yang dimiliki saat mengisi ulang.
Adapun paket khusus yang tersedia bagi Anda pengguna kartu perdana iPad adalah sebagai berikut:
Paket Tarif Kecepatan Maks Batas Pakai Masa Berlaku
iPad Unlimited Rp 75.000 1 Mbps 400 MB 30 hari
Data Plan Rp 200.000 2 Mbps 1,6 GB 30 hari
* Syarat dan Ketentuan:
• Hanya berlaku untuk kartu Perdana Flash Unlimited for iPad.
• Harga sudah termasuk PPN.
• Kecepatan akses diturunkan hingga (maks) 64 kbps apabila penggunaan melewati batas pemakaian wajar (dalam masa aktif) tanpa dikenakan biaya tambahan.
• Paket akan otomatis diperpanjang setiap 30 hari.
Tarif Paket Flash Unlimited
Pelanggan Kartu Perdana Flash untuk iPad juga bisa memiliki opsi untuk membeli Paket Telkomsel Flash untuk pelanggan Prabayar. Berikut adalah daftar tarif paket Flash Unlimited:
Tarif Kecepatan Maks Batas Pemakaian Wajar Masa Berlaku
Rp 50.000 384 Kbps 100 MB 14 hari
Rp 100.000 384 Kbps 500 MB 30 hari
Rp 200.000 512 Kbps 1,5 GB 30 hari
*Syarat dan Ketentuan:
• Hanya berlaku untuk pelanggan kartu Prabayar.
• Harga sudah termasuk PPN.
• Kecepatan akses diturunkan hingga (maks) 64 kbps apabila penggunaan melewati. Batas pemakaian wajar (dalam masa aktif) tanpa dikenakan biaya tambahan.
Paket Turbo
Setelah kecepatan Anda diturunkan ke (maks) 64 kbps, Anda juga dapat mengembalikan kecepatan akses internet kembali ke kecepatan awal selama masa aktif berlaku hanya dengan membeli paket Turbo.
Paket Tarif Volume
Turbo / Anti Rp 50.000 250 MB
Throttling Rp 100.000 600 MB
*Setelah volume habis, kecepatan akan dikembalikan ke kecepatan (maks) 64 kbps
Paket Telkomsel Flash Unlimited Microsim untuk Paskabayar
Sedangkan bagi pelanggan Kartu HALO (Paskabayar), Anda dapat menukarkan kartu HALO Anda dengan micro SIM Card yang dapat digunakan pada iPad dengan mengunjungi Grapari terdekat. Anda memiliki opsi untuk membeli Paket Telkomsel Flash Unlimited untuk pelanggan Pascabayar yang dapat digunakan pada iPad Anda.
Paket kartuHALO Microsim
Paket Tarif Kecepatan Maks Batas Pakai Masa Berlaku
Basic Rp 125.000 1 Mbps 1 GB 30 hari
Advance Rp 225.000 7,2 Mbps 2 GB 30 hari
Pro Rp 400.000 7,2 Mbps 4 GB 30 hari
Syarat dan Ketentuan:
• Hanya berlaku untuk pelanggan paskabayar kartuHALO.
• Harga BELUM termasuk PPN.
• Masa aktif paket 1 bulan dan diperpanjang otomatis setiap Billing Cycle (BC) kartuHALO.
• Berlaku hanya untuk pemakaian domestik (tidak berlaku untuk International Roaming yang akan dikenakan biaya terpisah).
• Setelah melewati batas pemakaian wajar, kecepatan akses diturunkan hingga (maks) 64 kbps (untuk paket Basic dan Advance) dan (maks) 128 kbps (untuk paket Pro) TANPA DIKENAKAN biaya tambahan.
• Pelanggan dapat membeli paket TURBO setelah melewati batas pemakaian wajar (kecepatan akses diturunkan).
• Dalam kondisi jaringan padat, pelanggan dengan paket berprioritas lebih tinggi akan mendapat kecepatan akses lebih cepat.
• Cara membeli paket dari iPad:
- Silahkan LOGIN ke https://my.telkomsel.com
- Pilih menu Request, kemudian klik Broadband Activation dan pilih Kategori : Telkomsel Flash, kemudian produk Flash Unlimited.
- Pastikan Anda mendapat konfirmasi aktivasi Paket TelkomselFlash sebelum mulai menggunakan internet dengan memilih menu “My Account “ dan klik “Balance and Bonus”.
• Cara membeli paket Unlimited untuk iPad dari Handphone:
- Ketik SMS : iPad
Contoh : iPad REG 75, kirim ke 3636.
Cek status paket Flash, Jumlah Pulsa, Jumlah Bonus, dan Fair Usage dapat dilakukan melalui web T-Care (https://my.telkomsel.com), dengan memilih menu “My Account” dan klik “Balance and Bonus”.
Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai seputar produk dan layanan Flash Unlimited for iPad, Anda, silakan menghubungi gerai GraPARI & GeraiHALO, kantor layanan Telkomsel yang tersebar di seluruh Indonesia atau Telkomsel Customer Service Online.
Untuk informasi dan layanan customer service selama 24 jam dalam 7 hari seminggu. Anda juga dapat mengirimkan e-mail ke cs@telkomsel.co.id.
Hubungi juga 0807 1811 811 dari PSTN. Call center 116 (GRATIS) dari nomor kartu AS atau simPATI dan Call center 111 (GRATIS) dari nomor kartu HALO. (WEBTORIAL)
0 comments:
Post a Comment