Thursday, 3 February 2011

Telkom Bantah Penurunan Kinerja Telkomsel

Jakarta - Telkom selaku induk usaha sekaligus pemegang saham mayoritas di Telkomsel merilis bantahan bahwa rencana restrukturisasi manajamen di operator seluler dengan pelanggan 95 juta lebih itu dikarenakan penurunan kinerja 2010 lalu.

Head of Corporate Communication Telkom Eddy Kurnia menyatakan bahwa Telkom belum menyampaikan secara resmi laporan keuangannya untuk periode penutupan tahun lalu. Menurutnya, kinerja keuangan Telkomsel yang belum selesai disusun dan diaudit.

"Oleh karena itu, pemberitaan di sejumlah media yang menyatakan bahwa sepanjang tahun 2010 pendapatan Telkomsel turun sama sekali tidak benar karena laporan dan proses auditnya sendiri belum final," ujarnya kepada detikINET, Kamis (3/2/2011).

Tentang bagaimana profil kinerja Telkomsel yang sesungguhnya, Eddy menekankan bahwa hal itu akan disampaikan secara terbuka bila segala sesuatunya sudah final. Bagaimana pun, menurutnya, Telkom terikat oleh aturan disclosure yang berlaku bagi perusahaan-perusahaan publik.

Terkait rencana restrukturisasi organisasi Telkomsel, Eddy juga menyatakan bahwa langkah semacam itu sangat lumrah sebagai bagian dari upaya menyikapi secara tepat intensitas dan peta persaingan bisnis yang terus berubah.

Bahwa jumlah direksi Telkomsel akan ditambah, kata dia, kesempatan itu memang selalu terbuka untuk menyikapi perkembangan bisnis dan kompetisi yang semakin ketat. Namun ia juga tak memungkiri, beberapa tahun kemudian, restrukuturisasi organisasi yang saat ini akan dilaksanakan berubah lagi jumlahnya menjadi lebih kecil.

"Artinya restrukturisasi organisasi itu akan berjalan sesuai dengan kebutuhannya," jelas Eddy seraya berharap tidak ada mispersepsi dengan langkah yang ditempuh perusahaan.

Sebelumnya diberitakan, Direktur Utama Telkom Rinaldi Firmansyah yang juga menjabat Komisaris Utama di Telkomsel mengatakan restrukturisasi akan dilakukan secepatnya menjelang akhir semester I 2010.

Rencananya jumlah direksi Telkomsel akan dimekarkan dari lima menjadi delapan personil. Pemekaran dilakukan dengan menambah direksi Sumber Daya manusia (SDM), Penjualan, dan Teknologi Informasi (TI). Telkom sendiri menginginkan posisi direksi utama, keuangan, operasi, penjualan, dan SDM harus diisi oleh perwakilannya.

Saat ini, susunan direksi di operator tersebut adalah Direktur Utama Sarwoto Atmosutarno, Direktur Keuangan Triwahyusari, Direktur Perencanaan & Pengembangan Herfini Haryono, serta dua orang perwakilan dari SingTel, yakni Direktur Operasi Ng Kwon Kee dan Direktur Niaga Leong Shin Loong.( rou / rou )


detikInet

0 comments:

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...