Jakarta (ANTARA News) - Operator seluler PT XL Axiata Tbk menghadirkan program gratis roaming internasional data bagi pengguna layanan XL BlackBerry di tujuh negara.
"Gratis roaming internasional diberikan kepada pelanggan XL Prabayar, dan XL Pascabayar," kata Direktur Commerce XL, Joy Wahyudi, di sela-sela peluncuran "Free BlackBerry Internasional Roaming", di Jakarta, Rabu.
Tujuh negara gratis roaming yaitu Malaysia (operator Celcom), Singapura (M1), Kamboja (Hello), Bangladesh (Robi), Sri Lanka (Dialog), Hong Kong (SmartTone), dan Jepang (Softbank).
Menurut Joy, pelanggan XL BlackBerry One bulanan secara otomatis menikmati fasilitas gratis tiga hari internasional roaming terhitung sejak mengaktifkan layanan roaming di tujuh negara tersebut.
"Setelah itu, atau hari ke empat dan seterusnya, pelanggan dikenakan roaming normal," kata Joy.
Tarif roaming normal pelanggan prabayar setelah hari ke empat, dikenakan sebesar Rp50.000 per hari.
Sedangkan pelanggan pascabayar mendapat fasilitas gratis selama sembilan hari dalam jangka waktu 30 hari. Untuk hari ke-10 akan dikenakan tarif roaming normal, sebesar Rp25.000 per hari.
Adapun gratis roaming internasional bagi pelanggan baru XL BlackBerry, cukup mengirim SMS "BB_BULAN" kirim ke 568. Fasilitas roaming akan otomatis dihentikan saat pelanggan tiba di Indonesia.
Sementara itu, Fermi Rianto-GM BlackBerry & Mobile Broadband Services XL mengatakan, jumlah pelanggan aktif XL BlackBerry hingga akhir September 2010 sudah mencapai 600.000 pelanggan.
Kapasitas bandwith XL BlackBerry saat ini mencapai 800.000 Megabite per detik (Mbps), masih mampu untuk melayani hingga 1,2 juta pelanggan.
Menurutnya, sebanyak 50.000 pelanggan XL BlackBerry, diidentifikasi sering bepergian ke mitra roaming di tujuh negara tersebut.
"Tujuan pelanggan XL BlackBerry terbesar ke Singapura dan Malaysia yang mencapai sekitar 25.000 pelanggan per bulannya," tegas Fermi.(R017/B010)
• ANTARAnews
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment