0

GMF AeroAsia Raih Penghargaan dari Frost and Sullivan

Hanggar tempat perbaikan pesawat di GMF Aero Asia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Garuda Maintenance Facilities (GMF) AeroAsia, anak usaha dari PT Garuda Indonesia berhasil meraih penghargaan The Indonesia Aerospace Awards Safety Leadership of the Year oleh Frost and Sullivan.

Penyerahan penghargaan dilakukan oleh Mr Eugene Van De Weerd selaku Managing Director Frost & Sullivan Indonesia dalam Indo Defence and Indo Aerospace 2010 di Jakarta International Expo, Kemayoran.

Penghargaan diberikan kepada GMF Aero Asia karena PT GMF AeroAsia dinilai memiliki kepedulian yang tinggi terhadap safety dan berperan besar dalam mengembangkan aspek-aspek keamanan dan keselamatan dunia penerbangan di Indonesia.

Menurut Mr Eugene Van De Weerd, PT GMF AeroAsia telah menjadikan safety sebagai prioritas dalam menjalankan bisnisnya yang diimplementasikan dalam berbagai program. Seluruh aktivitas dalam perusahaan, baik yang berhubungan dengan perawatan pesawat maupun tidak, dijalankan dengan prinsip safety.

Program pengembangan safety di GMF AeroAsia seperti Safety Management System (SMS) menjadi percontohan bagi industri di Indonesia maupun negara lain.


Tribunnews

AeroAsia Dianggap Sukses Promosikan SMS


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Garuda Maintenance Facilities (GMF) AeroAsia, anak usaha dari PT Garuda Indonesi dinilai berperan aktif mensosialisasikan Safety Management System (SMS) melalui seminar di tingkat nasional maupun internasional.

“Kami menilai GMF AeroAsia layak menjadi leader dalam membangun safety, terutama untuk dunia penerbangan,” kata Mr Eugene Van De Weerd selaku Managing Director Frost & Sullivan Indonesia dalam Indo Defence and Indo Aerospace 2010 di Jakarta International Expo, Kemayoran.

Penilaian Frost & Sullivan didasarkan pada banyak aspek. Salah satunya melalui interview untuk menggali lebih jauh program pengembangan safety yang dijalankan oleh GMF AeroAsia. Selain itu, Tim Frost & Sullivan juga mencari informasi dari berbagai pihak tentang aktifitas GMF yang berkaitan dengan safety.

Direktur Utama PT GMF AeroAsia Richard Budihadianto mengatakan The Indonesia Aerospace Awards Safety Leadership of the Year merupakan bukti pengakuan terhadap pengembangan safety yang dijalankan GMF AeroAsia oleh dunia internasional.

Apalagi program safety yang dijalankan GMF AeroAsia sering menjadi benchmarking bagi perusahaan-perusahaan lain di Indonesia. “Meskipun kita menjalankan bisnis perawatan pesawat, tapi kita menempatkan safety di atas urusan bisnis,” kata Richard Budihadianto. Karena itu GMF AeroAsia bersedia berbagi pengalaman pengembangan safety dengan instansi atau perusahaan lain.

Menurut Richard Buhadianto, salah satu usaha meningkatkan safety di GMF adalah dengan menjalankan Safety Management System (SMS) sejak tahun 2006. Implementasi SMS ini disurvei setiap tahun. Pada tahun 2009, implementasi program SMS di seluruh aspek perusahaan sudah mencapai 93 persen.

Sedangkan SMS Index berada di angka 4,2 dari nilai maksimal 5. Sedangkan Safety Culture Index meraih poin 95 dari nilai maksimal 125 poin. “Peningkatan program safety melalui inovasi akan terus kami lakukan,” katanya.

Inovasi dilakukan seiring dengan perkembangan teknologi perawatan pesawat. Richard Budihadianto mengatakan pengembangan safety secara konsisten ini bukan hanya menguntungkan PT GMF AeroAsia sebagai perusahaan perawatan pesawat, tapi juga dunia penerbangan nasional.

Keamanan dan keselamatan penerbangan dapat lebih terjamin jika proses perawatan pesawat sesuai regulasi dan didasari prinsip-prinsip safety. “Keselamatan di udara selalu diawali di darat yakni perawatan yang benar,” katanya.


Tribunnews
0

Tiga Operator ATM Belum Diajak Bicara BI

Penyatuan ATM
JAKARTA, KOMPAS.com — Rencana Bank Indonesia menyelaraskan atau menyatukan tiga jaringan nasional automated teller machine atawa anjungan tunai mandiri (ATM) masih belum jelas. Pasalnya, perusahaan operator ATM di Indonesia mengaku belum mengetahui mengenai bentuk dari rencana BI tersebut.


Saat ini ada beberapa perusahaan operator ATM di Indonesia, yakni PT Artajasa Pembayaran Elektronis (Artajasa), PT Rintis Sejahtera (Prima), dan PT Daya Network Lestari (ALTO). Kendati begitu, para operator ATM tersebut menyatakan siap menjalankan rencana BI.

Direktur Utama Artajasa Arya Damar mengungkapkan, pihaknya siap untuk menjalankan program tersebut karena tujuannya memberikan pelayanan terbaik untuk nasabah. "Kalau untuk tujuan baik, tentu kami akan dukung," ujarnya.

Namun, lanjut Arya, hingga saat ini pihaknya belum pernah mendapat surat resmi mengenai rencana penggabungan jaringan tersebut. Selain itu, BI juga belum pernah menanyakan secara langsung kesediaan pihaknya untuk melakukan penggabungan jaringan ini. "Jadi, kami belum tahu bentuknya seperti apa dan apa keuntungannya pada perusahaan. Wacana ini sudah ada sejak 2008 lalu, namun belum ada realisasinya," tukasnya.

Direktur Utama PT Daya Network Lestari (ALTO) Rudy Ramli juga mengutarakan hal yang sama. "Saya belum bisa beri komentar, tapi kalau tujuannya untuk nasabah, kami akan dukung," ujarnya.

VP Marketing Divisi PT Rintis Sejahtera (ATM Prima) Hermawan Tjandra juga senada dengan Rudy. Menurutnya, BI belum pernah melakukan pembicaraan spesifik mengenai penyatuan jaringan tersebut. "Jadi, kami belum tahu seperti apa nantinya program ini," ujarnya.(Kontan/Roy Franedy)


KOMPAS

0

PGASCOM Incar Pasar Sumatera

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Sukses menembus pasar di Jakarta, PGASCOM berencana menembus pasar Sumatera, utamanya Palembang dan Jambi. Untuk mendukung langkah itu, penyedia layanan koneksi point to point ini berencana membangun jaringan back up fiber optik di Sumatera.


'' Kita berencana mengembangkan pasar ke Sumatera tahun depan,'' kata Commerce and Connection PGASCOM, Francisca Indrainie. PGASCOM sendiri saat ini telah memiliki link (fiber optic) Jakarta-Singapura, Jakarta-Batam, Jambi-Batam dan Jakarta-Jambi.

Jaringan yang dimiliki diantaranya kabel fiber optik 96 core standard G 654 (Submarine) dengan pelindung baja Double Armoured yang ditanam dengan kedalamanan 1,5 meter dibawah dasar laut. Infrastruktur kabel optik yang dimiliki ditanam pada ROW (Right of Way) pipa gas.

Francis menyatakan kapasitas yang dimilikinya relatif besar. Bandwidth Jakarta-Singapore tersedia upto 160 Gbps. Namun demikian, tingkat utilisasinya baru mencapai 40 Gbps.

Anak perusahaan PT Gas Negara ini, tercatat sebagai pemain baru untuk layanan koneksi jaringan telekomunikasi yang menghubungkan satu lokasi ke lokasi lainnya dengan menggunakan sisstem transmisi berbasis teknologi DWDM dan terhubung dengan premise pelanggan melalui sistem distribusi SDH.

Sekalipun masih baru dalam bisnis telekomunikasi, Francisca mengemukakan PGASCOM memiliki kinerja baik. ''Tahun 2010 diperkirakan mengalami pertumbuhan revenue 30 persen dibandingkan tahn 2009,'' katanya tanpa menyebut angka.

Operator telekomunikasi, NAP (Network Access Provider) dan ISP (Internet Service Provider) telah memanfaatkan layanan yang dikembangkan PGASCOM. ''Customer kami juga operator telekomunikasi global dan perusahaan besar di Indonesia,'' ujar Francisca.[Red: taufik rachman]


Republika

0

Telkomsel Tambah Fitur Mobile Advertising

Jakarta (ANTARA News) - Operator seluler PT Telkomsel meluncurkan layanan Mobile Advertising Ad@hand yang memungkinkan pengiriman pesan komersial atau promosi iklan langsung ke ponsel pelanggan.

"Ini merupakan inovasi layanan mobile advertising berbasis lokasi," kata Vice President Mobile Advertising Management Telkomsel, Nyoto Priyono, di Jakarta, Minggu.

Menurut dia, layanan Ad@hand dengan memanfaatkan SMS dan MMS sebagai media penyampaian pesan, solusi yang efektif mengomunikasikan produk dan jasa yang ditawarkan ke lebih dari 94 juta pelanggan Telkomsel di seluruh Indonesia.

"Saat ini setidaknya ratusan produk sudah dapat diaplikasikan dalam Ad@hand," ujarnya.

Pengiklan dan pemasar mulai melihat ponsel sebagai media komunikasi pemasaran yang tepat untuk mengedukasi calon pelanggan dengan beragam produk dan jasa yang mereka tawarkan.

Pengiklan bisa mendapatkan target pasar sesuai profil pelanggan, sehingga informasi iklan atau promosi yang diterima pelanggan sesuai kebutuhannya.

Untuk tahap awal diutarakan Nyoto, layanan Ad@hand ini diaplikasikan di Mal Kelapa Gading, Jakarta, di mana setiap pelanggan Telkomsel yang sedang berada di lokasi Mal Kelapa Gading itu, memperoleh layanan pesan singkat (SMS) promosi dari sejumlah merchant yang ada ditempat pelanggan berada.

Di samping Ad@hand, Telkomsel juga memperkenalkan layanan mobile advertising yang lain yakni Mobile Coupon (MCoupon).

Dengan menggunakan layanan MCoupon, pengiklan tidak perlu lagi mencetak banyak kupon dan membagikannya ke masyarakat secara manual.

"Cukup dengan mengirimkan MMS, maka kupon tersebut dapat langsung sampai kepada pelanggan yang disasar di mana pun dan kapan pun dia berada," ujarnya.

MCoupon bisa digunakan pelanggan untuk membeli suatu produk dengan potongan harga sesuai dengan nilai yang tertera pada kupon tersebut.

Layanan ini memudahkan pelanggan yang ingin menukarkan kupon, di mana kupon tersebut sudah tersimpan di dalam ponsel sehingga pelanggan tidak perlu membawa kupon dalam bentuk kartu atau kertas.

Saat ini kedua layanan Ad@hand dan MCoupon hanya bisa digunakan oleh pengiklan untuk mempromosikan produk dan jasanya kepada target pasar di Jakarta.

Dalam waktu dekat, Telkomsel akan mengembangkan kedua layanan ini untuk digunakan di kota-kota besar lainnya, seperti Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Medan, dan Makassar.(T.R017/R007/P003)


ANTARAnews
0

Karya Siswa SD Insan Kamil Bogor Sabet Juara Indonesia Sains Festival 2010

TEMPO Interaktif, Surabaya - Rifqi Akmal Tsaqif dan Muhammad Naufal Fahrizal siswa SD Insan Kamil Bogor, Jawa Barat, menyabet juara pertama dalam Indonesia Sains Festival 2010 kategori Bidang Matematika di Surabaya, Sabtu (13/11). Keduanya dinyatakan sebagai pemenang setelah inovasinya yang diberi nama Permainan Berlian Matematika dianggap sebagai karya yang terbaik.


Juara kedua diraih CC Zamzam M dan Vieri FA dari SDN Jetis Timur III Lamonga, Jawa Timur dengan karyanya yang bernama Persegi Ajaib Pada Kalender. Adapun juara ketiga didapat oleh Sri Wilijeng Herdiani dan Nurul Isnaeni dari SDN Bumiharjo, Jawa Tengah dengan karyanya Permainan Monopoli Hingga Bayar.

Indonesia Sains Festival yang digelar di Surabaya sejak 9 November diikuti oleh siswa dan guru SD dari 10 provinsi. Bentuk kegiatannya meliputi lomba bertema "Matematika dalam Permainanku" dan "Alat IPA Kreasiku" kategori SD/MI, lomba Inovasi Pembelajaran Matematika atau IPA yang Menyenangkan" kategori guru SD/MI,workshop guru, pameran sains serta panggung sains yang meliputi science theater, science challenge, science parody.

Di kategori bidang Ilmu Pengetahuan Alam, juara pertama diraih oleh Alfandra dan Hadijah Amar siswa SD Kalisat 01 Jember, Jawa Timur, dengan inovasinya yang diberi nama Pakan Ikan Sederhada. Juara kedua didapat Audita Astri W dan Affandi Putra P dari SDN Utama I Tarakan, Kalimantan Timur melalui karyanya yang bernama Filjecker. Sedangkan juara ketiga disabet oleh Dwi Sari Y dan Hudan Suryanto dari SD Airlangga I/ 198 Surabaya dengan judul karya Rumah Tahan Gempa.

Indonesia Sains Festival 2010 juga memberi penghargaan kepada guru yang dinilai berhasil menciptakan inovasi dalam mengajar. Untuk kategori bidang Matematika, Wahyu Subagyo guru SDN Airlangga I/198 dinyatakan sebagai pemenang. Inovasinya berupa Optimalisasi Pembelajaran Matematika tentang KPK dan FPB dengan bermain Satutol pada Siswa kelas IV dinyatakan sebagai yang terbaik. Adapun di bidang Ilmu Pengetahuan Alam, Mustika pengajar dari SDN 2 Kembaran Jawa Tengah menjadi juara I dengan karyanya yang berjudul Alismata.

Direktur Pembinaan TK-SD Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar Menengah Kementerian Pendidikan Nasional Mudjito mengatakan, tujuan dari festival sain untuk mengubah penampilan sains dan matematika dari semula ditakuti dan tidak digemari siswa menjadi gaya hidup yang menyenangkan.

Mudjito berharap, siswa mengubah paradigma berpikirnya dari yang semula malas dan jemu dalam mempelajari matematika dan sains berubah menjadi fun dan gembira.
"Kegiatan ini untuk memberikan pemahaman bahwa matematika dan sains bukan sesuatu yang menakutkan, melainkan sesuatu yang menyenangkan. Dia harus dikuasai karena begitu dekat dan akrab dengan kehidupan sehari-hari," kata Mudjito seusai memberi penghargaan kepada para juara di sebuah pusat perbelanjaan di Surabaya.

Selain Indonesia Sains Festival, Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah juga menyelenggarakan Olimpiade Sastra Indonesia untuk pertama kali. Kegiatan ini meliputi lomba pantun, menulis cerita dan resensi buku. Juara pertama dalam olimpiade sastra ini adalah Tandean Jeffrey Ferdinand dari SD Marsudirini 2 Yogyakarta serta Nurul Hikma Maelani dari SD Inpres BTN IKIP I Makassar sebagai juara kedua.[KUKUH S WIBOWO]


TEMPOInteraktif

0

RI-China Bahas Kerja Sama Industri Pertahanan

Jakarta (ANTARA News) - Indonesia akan membahas lebih rinci mekanisme dan sistem kerja sama industri pertahanan dengan China yang dirintis kedua negara sejak lama.

"Kami masih akan membahas lebih rinci mekanisme dan sistem yang akan dijalankan dalam kerja sama industri pertahanan antara Indonesia-China," kata Wakil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin menjawab ANTARA di Jakarta, Sabtu.

Ia menuturkan, masih perlu banyak penyesuaian antara kedua negara untuk dapat melakukan kerja sama industri pertahanan dengan sebaik-baiknya atas dasar saling percaya, saling menghormati dan saling menghargai satu sama lain.

Wamenhan menuturkan, secara umum Indonesia dan China sepakat untuk mempererat hubungan bilateral kedua negara diberbagai bidang termasuk pertahanan dan keamanan seperti yang tertuang dalam kemitraan strategis yang disepakati kedua pihak pada 2005.

Selain itu, Indonesia dan China memiliki kesepakatan kerja sama pertahanan yang ditandatangani kedua menteri pertahanan pada 7 November 2007. "Namun, seluruh kesepakatan itu harus dipertajam lagi aturan mainnya, mekanismenya, sistem yang yang akan dijalankan seperti apa. Ini yang terus akan dibicarakan antara kedua pihak secara berkesinambungan," tutur Sjafrie.

Pada kesempatan terpisah, Menteri BUMN Mustafa Abubakar mengatakan, segala kemungkinan kerja sama industri pertahanan antara Indonesia dan China akan terus dijajaki.

"Namun, Indonesia mengharapkan agar kerja sama industri pertahanan kedua negara itu dapat mendukung pemberdayaan industri pertahanan dalam negeri. Karena itu target kami saat ini yakni membangkitkan kembali industri pertahanan nasional," katanya.

Indonesia menjalin kerja sama industri pertahanan dengan beberapa negara semisal dalam bentuk produksi bersama.(R018/N002/S026)


ANTARAnews
0

Ketukan Satu Jari

Dalam sebuah kisah kuno, seseorang diminta memikirkan tentang suara tepukan satu tangan. Dia tak bisa melakukannya karena hal itu tidak masuk akal.

Sang guru menginginkan muridnya berpikir tentang hal-hal yang tak logis.

Inilah satu cara untuk melihat bagaimana satu jari bisa mengetuk dirinya sendiri. Ada penjelasan logis mengapa hal itu terjadi.

Alat yang diperlukan:

  • Bak cuci piring atau ember plastik
  • Cermin kecil
  • Selotip
    1. Rekatkan cermin pada dinding bak cuci dengan selotip. Sudut antara dinding bak dan cermin adalah 45 derajat. Isi bak dengan air.
    2. Tunggu agar riak dalam air hilang. Dapatkah kamu melihat bayangan dirimu dalam cermin?
    3. Masukkan ujung jari telunjuk ke dalam air dan perhatikan bayangannya di cermin. Apakah terlihat seperti ada dua jari?
      Jika tidak, jauhkan sedikit jari dari cermin
    4. Geser jarimu ke sisi lain, dan goyangkan.
      Jarimu akan terlihat seolah sedang mengetuk dirinya sendiri

    PENJELASAN

    Jika kamu adalah seekor ikan yang sedang berenang di dalam air, dan melihat ke atas, bagian dalam permukaan air akan terlihat seperti sebuah cermin.

    Ikan hanya dapat melihat apa yang ada di bawah permukaan, bukan apa yang ada di atasnya.

    Ikan akan melihat jarimu masuk ke air dan refleksi jari di bagian bawah permukaan air yang mirip cermin.

    Melihat ke bawah melalui air di cermin membuat kamu dapat melihat dengan cara itu, seperti seekor ikan.[MCT]


  • KoranTempo
    0

    DPRD NTT Apresiasi Kerjasama Kominfo-ANTARA

    Kupang (ANTARA News) - Wakil Ketua DPRD Nusa Tenggara Timur Anselmus Tallo mengapresiasi kerja sama Kementrian Komunikasi dan Informatika dengan Perum LKBN ANTARA soal pengisian konten Desa Informasi di Indonesia yang memiliki perbatasan dengan negara tetangga.

    "NTT berbatasan langsung dengan Timor Leste dan Australia, di mana sejumlah desa berada tepat di wilayah perbatasan masih membutuhkan penataan yang lebih baik agar menjadi barometer dari segi karakter bangsa Indonesia bagi negara tetangga," katanya di Kupang, Sabtu.

    Anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD NTT mengungkapkan apresiasinya itu terkait penandatanganan nota kesepahaman (MoU)mengenai Pengisian Konten Desa Informasi untuk sejumlah desa yang berbatasan langsung dengan negara tetangga.

    Plt Direktur Jenderal Sarana Komunikasi dan Diseminasi Informasi Kementrian Kominfo Bambang Subijantoro, usai acara penandatanganan MoU dengan Dirut Perum LKBN ANTARA Ahmad Mukhlis Yusuf di Wisma ANTARA Jakarta, Jumat, mengatakan pengisian konten desa informasi ini sangat penting dalam upaya pemerintah Indonesia membangun karakter dan kecintaan masyarakat di perbatasan terhadap negara dan bangsanya sendiri.

    Ia mengatakan hingga 2014, Kominfo berencana sudah menciptakan sekitar 200 desa informasi yang tersebar di berbagai wilayah yang memiliki perbatasan dengan negara asing.

    Untuk 2010 saja setidaknya telah dibangun delapan desa informasi yang terdapat di Kalimantan, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Sulawesi Utara serta Riau.

    Menurut Ansel Tallo, NTT yang letaknya berbatasan langsung dengan Timor Leste masih memiliki sejumlah kekurangan yang dicerminkan melalui penduduk desa di perbatasan.

    "Keberadaan dan penamilan desa di perbatasan sebagai serambi depan Indonesia harus benar-benar mencerminkan citra dan karakter Bangsa Indonesia di mata negara tetangga," katanya.

    "Sebagai garda terdepan Banga Indonesia di mata negara asing, paling tidak desa-desa itu harus memiliki nilai lebih yang sanggup memfilter informasi yang disampaikan atau diterima dari negara tetangga, sehingga tidak terpengaruh dengan nilai dan budaya asing lainnya," tambahnya.

    Lebih dari itu, pengisian konten desa informasi ini juga sebagai salah satu bentuk perhatian dan strategi pemerintah pusat untuk semakin memperkokoh nasionalisme warga Indonesia di wilayah perbatasan untuk tetap mencintai bangsanya sendiri.

    "Saya kira ini langkah pemerintah pusat yang tepat dan sangat strategis dalam kaitan dengan upaya mempertebal rasa cinta dan semangat warga akan Indonesia," katanya.

    "Kita berharap desa-desa di NTT yang sudah mendapat perhatian lewat program dan kerjasama ini pada tahun ini terus ditingkatkan pada desa lain di perbatasan sehingga terus berkelanjutan," demikian Anselmus Tallo.(ANT-084/L003/S026)


    ANTARAnews
    0

    Menakertrans Lepas Peserta Kompetisi Keterampilan ASEAN

    Jakarta (ANTARA News) - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar melepas keberangkatan 42 orang peserta untuk mengikuti Kompetisi Keterampilan Tingkat ASEAN (ASC/ASEAN Skills Competition) VIII 2010 di Bangkok, Thailand, 14-24 November.

    "Pelaksanaan ASC diharapkan mempererat kekerabatan antar generasi muda di kawasan ASEAN, mengembangkan jejaring kerja dalam meningkatkan kualitas dan profesionalitas dengan mengedepankan integritas dan menjunjung sportifitas," kata Menakertrans ketika melepas keberangkatan delegasi Indonesia itu dalam sebuah upacara resmi yang dilaksanakan di di Jakarta, Sabtu.

    Tim dari Indonesia itu akan mengikuti kompetisi 19 jenis kejuruan diantaranya keterampilan las, "graphic design", "web design", teknologi otomotif, teknologi informasi, pembuatan lemari kabinet, elektronik, pelayanan restoran, penyambungan pipa, memasak, refrigasi, terapi kecantikan, tata busana dan rambut dan lain-lain.

    Menakertrans menyebut keikutsertaan kontingen delegasi Republik Indonesia ini diharapkan bisa melampaui prestasi tahun 2008 yang berhasil memperoleh 5 medali emas, 5 medali perak, 4 medali perunggu dan 12 diploma pada kompetisi ASC VII di Malaysia.

    ASC merupakan suatu ajang yang memfasilitasi generasi muda di kawasan ASEAN untuk berkompetisi guna menunjukkan kemampuan pada berbagai bidang keterampilan yang merupakan implementasi dari kesepakatan antara para Menteri Tenaga Kerja ASEAN yang pertama kali diadakan di Malaysia pada tahun 1995.

    Selanjutnya, kompetisi ASC dilaksanakan setiap 2 tahun dan untuk tahun 2010 itu diikuti oleh 10 negara ASEAN yaitu Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapura, Brunei Darussalam, Laos PDR, Kamboja, Vietnam, Philipina dan Myanmar.

    Menakertrans menyebut keikutsertaan DELRI ke ASC VIII ini diharapkan mampu menginspirasi dan memberikan motivasi kepada 80 juta generasi muda di Indonesia agar mampu memberikan kontribusi peningkatan kualitas pelatihan kerja serta peningkatan mutu dan produktivitas tenaga kerja yang pada akhirnya menunjang pembangunan nasional.

    "Persiapan calon kompetitor tidak hanya di fokuskan pada aspek teknis sesuai dengan Materi Test Project, tetapi aspek non teknis berupa pembentukan sikap mental juara, pengendalian emosi, motivasi serta etos kerja, sehingga terbentuk calon kompetitor yang tangguh untuk berkompetisi dan siap bekerja di masa mendatang," kata Menakertrans.

    Sebelum berangkat, anggota delegasi RI mengikuti proses seleksi yang dimulai dari tingkat daerah/provinsi, seleksi nasional, pembinaan teknis melalui pemusatan pelatihan yang dilakukan cermat dan teliti, sehingga menghasilkan calon kompetitor yang mampu menunjukkan prestasi yang maksimal.(*)(T.A043/A041/R009)


    ANTARAnews
    0

    Hovercraft Buatan Anak Bangsa

    Kartika, hovercraft buatan anak bangsa, saat melakukan demonstrasi di Arena Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta, Jumat (12/11/2010)

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktorat Pembekalan Angkutan (Ditbekang) TNI Angkatan Darat berhasil membangun sebuah hovercraft. Yang membanggakan, hovercraft tersebut merupakan hasil buatan anak bangsa.

    "Hanya mesinnya saja yang beli. Selebihnya buatan anak bangsa. Kita kerjasama dengan para insinyur dari ITB (Institut Teknologi Bandung), Undip (Universitas Diponegoro), dan ada juga dari ITS (Institut Teknologi Surabaya)," ungkap Kolonel Budiyono, ketua tim pembuatan Hovercraft Ditbekang TNI AD, saat ditemui Tribunnews di Arena Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta, Jumat (12/11/2010).

    Budiyono mengatakan pembangunan Hovercraft, yang turut disponsori salah satu pengusaha tekstil asal Solo, Jawa Tengah, dirampungkan pada Oktober lalu.

    Setelah melalui serangkaian tes, Hovercraft yang diberi nama Kartika itu melakukan demonstrasi di Pameran Indodefence 2010 di Arena PRJ, 10-13 November 2010. Tanpa hambatan, Kartika melakukan manuver di atas lapangan conblok yang biasanya digunakan sebagai lapangan parkir.

    "Kalau di air bisa lincah lagi. Kendaraan ini kan bisa dipakai untuk segala medan. Itu sebenarnya dia melayang sekitar 15 cm dari permukaan," tuturnya.

    Budiyono mengaku pihaknya mampu membuat lima hingga 10 unit Hovercraft. Namun hal itu tentu saja tergantung permintaan. Begitu pula untuk penggunaan Kartika yang sudah siap dioperasikan.

    "Fungsi utamanya untuk mengangkut pembekalan TNI. Tapi Hovercraft ini juga bisa dimanfaatkan untuk misi kemanusian, misalnya menyalurkan bantuan ke daerah-daerah yang sulit dijangkau," kata Budiyono.

    Letkol MA Ramadhan, salah seorang anggota tim pembangunan Hovercraft, mengatakan Kartika mampu menerjang ombak dengan ketinggian 1,2 meter. Hovercraft yang mampu beroperasi hingga tujuh jam, dengan bahan bakar 1,2 ton Solar, itu juga masih mampu menerjang ombak di atas ketinggian tersebut.

    "Hanya saja manuvernya masih nyaman dengan ketinggan ombak 1,2 meter," kata Ramadhan di tempat yang sama.

    Disinggung mengenai daya angkut, Ramdhan mengatakan saat ujicoba, Kartika bisa mengangkut beban 5,5 ton. Padahal dalam spesifikasinya tertulis 3 ton. "Itu pun masih bisa ditambah," tegasnya.



    Tribunnews
    0

    Indonesia Harus Berkoalisi dengan Cina dan India

    Latif Adam, Peneliti Ekonomi LIPI

    Sebagai salah satu negara G20, Indonesia tentu berharap bisa memberikan kontribusi yang signifikan pada pertemuan KTT G20 di Seoul, Korea Selatan, 11-12 Desember 2010 ini. Namun, dengan pembangunan ekonomi yang lebih rendah dibandingkan negara lain, Indonesia sepertinya belum terlalu diperhitungkan. Berikut paparan Latif Adam tentang kiprah Indonesia di G20 kepada wartawan Republika, Teguh Firmansyah, Kamis (11/11).

    Bagaimana peran Indonesia dalam pertemuan G20 di Seoul?

    Masih belum memberikan kontribusi yang signifikan. Indonesia secara nilai pembangunan ekonomi masih jauh di bawah negara-negara G20 lainnya. Karenanya, penting bagi Indonesia untuk berkoalisi dengan negara berkembang lain, seperti India dan Cina. Tujuannya, agar dapat mewujudkan keseimbangan neraca perdagangan sehingga tidak merugikan negara-negara emerging market.

    Adakah isu krusial yang menjadi bahan perdebatan?

    Isu penting dalam pertemuan G20 masih akan berkutat pada perang mata uang dan kaitannya dengan keseimbangan neraca perdagangan. Cina sepertinya belum akan sepakat untuk menguatkan nilai mata uangnya. Soal mata uang, mereka mempunyai agenda sendiri.

    Lalu, bagaimana negara maju seperti AS?

    Mereka tentu tidak akan tinggal diam; mereka akan melanjutkan kebijakan quantative easing untuk men-counter Cina. Dengan kebijakan ini, Bank Sentral membeli aset keuangan dalam bentuk obligasi negara. Nilainya sekitar 600 miliar dolar. Harapannya, suku bunga akan turun dan menggerakan sektor riil.
    Selain dapat melemahkan nilai dolar karena membanjirnya uang dipasar, hal ini tentu berdampak kepada larinya modal ke negara-negara emerging market dan juga ke Indonesia. Itulah mengapa capital inflow (hot money) masih berpotensi untuk terus masuk ke dalam negeri.

    Mungkinkah ada kesepakatan pembatasan surplus perdagangan?

    Sulit untuk dilakukan. Harus diakui, Amerika ingin agar defisit neraca perdagangannya dapat turun. Amerika yang sebelumnya selalu menjadi pasar, kini berharap supaya negara-negara berkembang bisa bersikap sebaliknya. Berubah dari sebelumnya yang sekadar produsen jadi konsumen, mau menjadi pasar bagi komoditas mereka. Ini masalah pelik.

    Pembatasan ekspor Indonesia ke AS?

    Sepertinya itu juga akan sulit. Ekspor Indonesia ke Amerika Serikat umumnya berupa bahan-bahan primer, yang itu sangat berguna bagi pertumbuhan industri mereka. Kalau pun disepakati, pembatasan itu berupa barang hasil industri. Dan, ini tidak menguntungkan kita. [ed: zaky al hamzah]


    Republika

    0

    Kemtan Aloasikan Dana Riset Rp 1 Triliun

    ilustrasi perkebunan tebu

    JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pertanian akan fokus dalam kegiatan penelitian untuk menghasilkan penelitian yang membanggakan dan mampu mengatasi dampak perubahan iklim. Untuk merealisasi kan komitmennya itu, tahun 2011 Kemtan mengalokasikan dana penelitian hingga Rp 1 triliun.

    Menteri Pertanian Suswono, Jumat (12/11/2010) di Jakarta mengatakan, sekarang ini penelitian untuk inovasi teknologi pertanian masih belum fokus. Masing-masing lembaga masih bekerja sendiri, belum terpadu.

    "Sasaran penelitian juga belum fokus kepada peningkatan hasil. Litbang Pertanian akan fokus ke masalah riset dan pengembangan teknologi pertanian untuk meningkatkan daya saing," katanya.

    "Kami terus melakukan kerja sama dengan LIPI, dan perguruan tinggi supaya ada kesatuan dalam fokus penelitian. Kami ingin ada fokus penelitian dan ada hasil dari penelitian yang bisa dibanggakan," katanya.

    Tantangan lembaga penelitian ke depan semakin berat. Apalagi perubahan iklim global, mengharuskan lembaga penelitian mampu menghasilkan hasil penelitian yang lebih adaptif terhadap dampak perubahan iklim global.

    Untuk tanaman padi sudah lebih bagus, karena sudah mampu dihasilkan varietas tanaman padi yang lebih tahan genangan air, kekeringan maupun serangan hama penyakit seperti wereng.

    Khusus untuk tanaman tebu, sedang dilakukan riset intensif untuk menghasilkan tanaman tebu yang tetap bisa berproduksi tinggi dan menghasilkan kadar rendemen dalam gula yang tinggi meski tergenang air, atau ditanam di musim hujan yang berkepanjangan.

    Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Perkebunan Kemtan M Syakir mengatakan, Litbang Pertanian sekarang sudah mampu menghasilkan teknologi perbanyakan kultur jaringan untuk menghasilkan benih tebu dengan k adar rendemen gula tinggi yang tahan terhadap deraaan hujan.


    KOMPAS

    0

    Perpustakaan Digital Sudah Bisa Diakses

    JAKARTA, KOMPAS.com — Peneliti Indonesia kini bisa mengakses sekitar 2.000 jurnal ilmiah internasional setelah portal perpustakaan digital diluncurkan oleh Kementerian Riset dan Teknologi. Di perpustakaan digital ini, sekitar 2.000 jurnal ilmiah internasional bisa diakses para peneliti kita.
    Akses berlangganan ke jurnal internasional bagi para peneliti kita terlalu mahal. Karena itu, kami memfasilitasinya. Mereka bisa mendapat password untuk akses ini.
    -- Suharna Surapranata

    Demikian dikatakan Menteri Riset dan Teknologi Suharna Surapranata di Jakarta, Kamis (11/11/2010), pada peluncuran perpustakaan digital http://pustaka.ristek.go.id. Untuk sementara, kata dia, yang baru terbuka adalah akses bagi peneliti di lembaga pemerintah non-kementerian (LPNK), seperti BPPT, LIPI, LAPAN, BATAN, Bapeten, BSN, dan peneliti di Puspiptek.

    "Ke depan akan dibuka juga kerja sama dengan berbagai badan litbang kementerian, pemda, dan perguruan tinggi," ujar Suharna.

    Menurut dia, selama ini para peneliti Indonesia sulit mendapatkan akses ke berbagai jurnal internasional sehingga tak mengetahui temuan terakhir dunia. Para peneliti juga tak bisa memetakan riset yang dibutuhkan dan sering terjadi penelitian yang tumpang tindih.

    Suharna juga menyesalkan rendahnya publikasi peneliti Indonesia yang hanya antara 300 dan 400 artikel per tahun. Ia membandingkan jumlah tersebut dengan publikasi penelitian di China yang mencapai 250.000 artikel per tahun atau Jepang sebanyak 100.000 dan Korea Selatan 50.000 artikel per tahun.

    "Dengan terbukanya akses ke jurnal ilmiah itu, para peneliti Indonesia diharapkan bisa mengetahui kondisi terakhir penelitian di dunia dan makin bersemangat melanjutkan berbagai penelitian tersebut," ujarnya.

    Sementara itu, Staf Khusus Menteri Bidang Kebijakan Iptek KRT Dr Ade Komara Mulyana mengatakan, akses ke jurnal ilmiah internasional ini melalui science direct yang merupakan penyedia kumpulan jurnal ilmiah terbesar di dunia.

    "Akses berlangganan ke jurnal internasional bagi para peneliti kita terlalu mahal. Karena itu, kami memfasilitasinya. Mereka bisa mendapat password untuk akses ini," katanya.

    Ke depan, kata dia, selain bekerja sama dengan science direct, pihaknya juga berharap bisa berlangganan IEEE, penyedia jurnal internasional lainnya dan Proquest yang sebenarnya sudah dijadikan langganan oleh Dirjen Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Nasional untuk berbagai universitas.

    KRT, ujarnya, juga memfasilitasi para penelitinya di LPNK yang ingin artikelnya dipublikasikan di jurnal internasional setelah diseleksi oleh pihak penerbit. Biaya publikasi mencapai 500 dollar AS per artikel.

    Adapun Indonesia saat ini memiliki 6.000 jurnal ilmiah nasional terakreditasi dengan 25.000 artikel per tahunnya.


    KOMPAS

    0

    Mahasiswa UGM Berjaya di OSN PTI

    UNIVERSITAS Gadjah Mada (UGM) kembali mengukir prestasi dalam perlombaan olimpiade tingkat nasional. Dialah Imam Bagus Nugroho, mahasiswa Program Sarjana Fakultas Biologi UGM berhasil meraih juara pertama pada Olimpiade Sains Nasional Perguruan Tinggi Indonesia (OSN PTI) yang diadakan PT Pertamina (Persero) tanggal 1-5 November 2010.

    Mewakili Yogyakarta, Imam berhasil mengalahkan 32 finalis lain dan meraih juara pertama bidang ilmu Biologi. Diikuti Mahasiswa SITH ITB dari Jawa Barat pada posisi kedua dan Mahasiswa Biologi UI pada posisi ketiga. Atas kemenangan ini, Imam berhak mendapatkan hadiah berupa sertifikat dan uang tunai dengan total Rp16,5 juta. Imam ternyata mampu menarik perhatian para juri dalam setiap tahapan perlombaan. Di Provinsi, Imam berhasil mempresentasikan esai bertema Bioenergi Pedesaan, berjudul Bioetanol Gel.

    Di tingkat Nasional dia menampilkan esai apik bertema Estimasi dan Evaluasi Kerugian Ekonomi Akibat Tumpahan Minyak Montara di NTT. Dia juga berhasil lolos dengan baik pada tahapan debat antar finalis, saat membawakan tema Perumahan Ramah Lingkungan.

    Penghargaan TICA

    Ternyata prestasi Imam tidak hanya itu. Beberapa hari sebelum mengikuti olimpiade, dia mendapatkan anugerah Tokyo Tech Indonesian Commitment Award (TICA). Menariknya, pada ajang penganugerahan itu, Imam satu-satunya finalis dari disiplin ilmu basic science yaitu biologi.

    “Umumnya pemenang dari ilmu terapan seperti teknik,” katanya.

    Selain Imam, mahasiswa Jurusan Teknik Kimia UGM juga berhasil meraih Golden Winner dalam penghargaan ini. TICA merupakan ajang penganugerahan oleh Persatuan Pelajar Indonesia di Tokyo Institute of Technology, Jepang. Dalam ajang penganugerahan ini dipilih beberapa proposal penelitian yang dinilai layak diberi apresiasi. Melalui proposal berjudul Cloning and Expression of araA Gene Encodes for L-arabinose Isomerase of Thermophyllic Bacteria from Dieng, Imam menjadi salah satu wakil UGM di antara tujuh pemenang dari perguruan tinggi ternama di Indonesia.

    Proposal penelitian yang disusun ini diilhami penelitian yang telah dilakukan selama kerja praktik di Pusat Penelitian Bioteknologi LIPI, Cibinong. Dengan bimbingan dari Dr Niken Satuti Nur Handayani dari Laboratorium Genetika Fakultas Biologi UGM dan Budi Saksono dari LIPI.

    Dua prestasi itu makin mengukuhkan Fakultas Biologi UGM sebagai Penyelenggara Pendidikan Unggul di Bidang Ilmu dan Teknologi Hayati. Ia mampu menghasilkan lulusan dengan kemampuan akademis tinggi serta menghasilkan riset dengan kualitas baik. Harapannya, makin banyak mahasiswa UGM tidak hanya berkutat di perkuliahan intrakampus. Juga menjadi tokoh aktif di segala macam kompetisi. Suci DH/UGM.ac.id


    JurnalNasional
    0

    Mau Transfer Uang dari Ponsel? Bisa!

    salah satu produk telkomsel

    BANDUNG, KOMPAS.com — Operator telekomunikasi Telkomsel meluncurkan layanan transfer uang elektronik berbasis layanan mobile wallet, yaitu Telkomsel Cash (T-Cash) Kirim Uang.

    Melalui layanan T-Cash Kirim Uang ini, pelanggan Telkomsel bisa melakukan transfer uang langsung dari telepon seluler (ponsel) secepat mengirimkan pesan singkat (SMS).

    Vice President T-Cash Management Telkomsel Bambang Supriogo di Bandung, Sabtu (13/11/2010), mengatakan, pelanggan yang menerima transfer uang bisa menariknya langsung di semua toko Indomaret.

    Pengirim bisa mentransfer uang berkali-kali dalam satu hari. Nominal pengiriman mulai Rp 1.000 hingga Rp 1 juta setiap transfer. Jumlah nominal yang dikirimkan melalui layanan T-Cash Kirim Uang maksimal Rp 1 juta setiap hari atau Rp 20 juta per bulan.

    Pelanggan dikenai biaya sebesar Rp 1.000 setiap mengirimkan uang. Meski tidak memiliki rekening di bank, para pelanggan bisa mentransfer uang secara aman, murah, setiap waktu, dan di semua tempat. Telkomsel menjadi operator seluler satu-satunya yang menyediakan layanan transfer uang antarponsel melalui internet.

    Layanan mobile wallet juga memungkinkan ponsel pelanggan berfungsi seperti dompet penyimpanan uang (digital cash atau e-money) yang siap digunakan untuk transaksi pembelian dengan nominal hingga Rp 5 juta.

    Selain itu, pelanggan dapat menggunakan layanan tersebut untuk membeli pulsa, token PLN prabayar, dan produk di gerai T-Cash, serta pembayaran tagihan Kartu Halo, Telkom Vision, PLN, dan PDAM.

    Telkomsel didukung Bank Indonesia sebagai regulator dan bekerja sama dengan lebih dari 260 toko, seperti Indomaret, Tokobagus.com, Fuji Image Plaza, dan perguruan tinggi penyedia materi akademik.

    Layanan T-Cash digelar di lebih dari 7.000 titik dari Aceh hingga Papua. Layanan T-Cash sudah digunakan lebih dari 3 juta pelanggan.


    KOMPAS

    0

    Newmont Seluruh Dunia Terancam Tutup 2029

    Mataram (ANTARA News) - Presiden Direktur PT Newmont Nusa Tenggara Martiono Hadianto mengatakan bahwa perusahaan tambang tembaga dan emas Newmont di seluruh dunia akan tutup pada 2029 jika tidak menemukan cadangan mineral baru.

    "Karena itu, semua perusahaan Newmont harus selalu mencari cadangan mineral baru," kata Martiono di Senggigi, Lombok Barat, Jumat malam.

    Menurut dia, kalau Newmont tidak berbuat apa-apa dalam mencari dan menemukan cadangan mineral baru, maka Newmont di seluruh dunia akan tutup pada 2029.

    "Kami berupaya mencari cadangan mineral baru," katanya ketika menyampaikan ekspose bertajuk "tantangan dan peluang industri pertambangan di masa depan" dalam seminar internasional tentang ekonomi, budaya dan lingkungan.

    Ia mengatakan, dalam merencanakan dan mengusahakan cadangan mineral baru itu, pihaknya tetap menggunakan prinsip keberlanjutan, tanggung jawab dan keuntungan.

    "Masalah yang dihadapi sekarang, cadangan mineral yang ada belum semuanya dieksplorasi, sebagian berada di wilayah hukum negara-negara berkembang," katanya.

    Menurut dia, untuk mencari cadangan mineral baru, Newmont akan mengeksplorasinya di negara-negara di Afrika, Timur Tengah, Asia Tengah, Mongolia dan Papua Nugini.

    Martiono mengatakan, terkait potensi tambang, Indonesia memiliki potensi yang sangat besar, bahkan kalau dilihat potensi indeks mineral negara, dari 64 negara, Indonesia berada pada peringkat 42.

    Namun, katanya, kalau dilihat dari indeks kebijakan negara dalam mengusahakan sektor pertambangan, Indonesia berada pada peringkat 59 dari 64 negara, padahal potensi tambang berada pada urutan ketujuh dari 64 negara.

    "Jadi sebenarnya potensi kita besar, tetapi karena kebijakan indeks negara hanya 59, akibatnya kita berada pada peringkat 42 dari 64 negara," katanya.

    Meski demikian, kata Martiono, kontribusi yang disumbangkan sektor pertambangan masih cukup signifikan.

    Presdir PTNNT yang juga Ketua Asosiasi Pertambangan Indonesia ini mengatakan, pada 2009 Newmont memberikan kontribusi kepada negara khusunya dalam bentuk dana mencapai 777,10 juta dolar AS, belum termasuk kontribusi nonuang.(M025/E005/S026)


    ANTARAnews
    0

    Australia Akan Umumkan Investigasi Montara

    Ladang minyak Montara muntahkan sekitar 500.000 liter minyak mentah per hari ke Laut Timor

    Tumpahan minyak di Queensland, Australia (AP Photo/AuBC via APTN)

    VIVAnews -- Kebocoran minyak yang terjadi pada 21 Agustus 2009 di Laut Timor, diduga berasal dari instalasi pengeboran minyak The Montara Well Head Platform milik Australia. Akibatnya, minyak dalam jumlah besar mengalir ke Laut Timor.

    Terkait itu, Pemerintah Australia segera mengumumkan hasil investigasi yang dilakukan tim penyelidiknya. Tim tersebut telah melakukan penyelidikan sejak Desember 2009 atau sekitar empat bulan setelah musibah tumpahan minyak tersebut terjadi.

    Hal ini disampaikan Minister Counsellor Bidang Politik dan Ekonomi Kedutaan Besar Australia Michael Bliss, saat bertatap muka dengan Gubernur Nusa Tenggara Timur, Frans Lebu Raya di Kupang, Jumat 12 November 2010.

    Menurutnya, pemerintah Australia sangat memahami kegelisahan yang dirasakan masyarakat NTT, khususnya nelayan dan warga pesisir. “Kegelisahan yang sama, dialami masyarakat Australia," katanya.

    Direncanakan, pengumuman hasil penyelidikan itu dilakukan akhir bulan ini atau paling lambat awal Desember. “Hasil penyelidikan meliputi penyebab terjadinya tumpahan, dampak dan langkah-langkah penanganan yang dilakukan guna mencegah terulangnya kejadian yang sama di kemudian hari,” ujar Bliss.

    Ladang minyak Montara yang meledak memuntahkan sekitar 500.000 liter minyak mentah setiap harinya ke laut.

    Tumpahan minyak telah mencemari perairan Laut Timor dan lingkungan di sekitarnya serta mengancam seluruh habitat yang berada di kawasan tersebut.

    Ladang minyak tersebut terletak sekitar 690 kilo meter (km) barat Darwin, Australia Utara, atau 250 km barat laut Truscott di Australia Barat.

    Sebelumnya, Menteri Perhubungan Freddy Numberi mengatakan pihak Australia telah menyetujui klaim Indonesia atas tumpahan minyak kilang minyak Montara di Laut Timor sebesar lebih dari Rp22 triliun.

    Klaim diajukan kepada The Montara Wall Head. "Mereka terima," kata Freddy di Kantor Menko Perekonomian, Selasa 31 Agustus 2010.

    Besarnya jumlah klaim itu, kata dia, karena mencakup besarnya kerugian baik materil dan immateril yang diderita oleh bangsa Indonesia. (hs)[Laporan: Jemris Fointuna|Kupang]


    VIVAnews

    0

    Misteri Keberadaan Macan Tutul Merapi

    Hewan pemanjat pohon ulung ini bukan merupakan salah satu kelompok satwa liar di Merapi.

    Macan Tutul Jawa (Panthera pardus javanicus) (Antara/ Ari Bowo Sucipto)

    VIVAnews - Macan tutul atau Panthera pardus terlihat melintas di Dusun Quaron, Kelurahan Candibinangun, Kecamatan Pakem, Sleman, DIY, pada Kamis 10 November 2010, sekitar pukul 13.00 WIB.

    Lokasi ini berjarak sekitar 12 kilometer dari puncak Merapi. Kondisinya mengkhawatirkan. Kaki penuh luka bakar dan sekujur tubuh dipenuhi abu vulkanik Merapi.

    Pemunculan macan tutul ini menjadi tanda tanya. Karena, hewan pemanjat pohon ulung ini bukan merupakan salah satu kelompok satwa liar di Taman Nasional Gunung Merapi. Tetapi, memang sejak 2004 disebutkan bahwa macan tutul dan elang Jawa merupakan salah satu penghuni Merapi. Keberadaan macan tutul memang diakui, tetapi hingga kini jumlahnya tidak pernah diketahui.

    "Saya yakin macan tutul ada di Merapi. Tetapi, hingga kini tidak pernah ada data jumlah hewan itu," kata Manajer Kebun Binatang Gembiraloka Joko Tirtono kepada VIVAnews.com.

    Untuk menghitung jumlah mereka harus menggunakan alat khusus dengan fasilitas inframerah. Alat itu akan menghitung secara otomatis ketika dilewati hewan buas yang lincah ini. Tetapi sayangnya,"Kami tidak pernah punya alat itu," kata Joko.

    Kepastian bahwa itu adalah macan tutul baru diperoleh Jumat 12 November 2010, siang kemarin. Saat mendengar ada kabar macan terlihat di lereng Merapi, Joko langsung menuju daerah yang masih masuk zona bahaya itu.

    Di sana ada Solkidi, saksi mata yang juga pekerja peternak ayam. Solkidi mengaku hanya sekali melihat hewan langka yang dilindungi undang-undang itu. Joko pun memperlihatkan foto-foto kucing-kucing raksasa buas kepada Solkidi. Saat ditunjukkan foto macan tutul, Solkidi mengiyakan.

    Joko pun menelusuri jejak-jejak macan tutul yang menuju Kali Gendol. Tetapi anehnya, saat diikuti jejak itu terputus. Hilang begitu saja tanpa diketahui sebabnya. Salah satu dugaan, hewan itu hinggap di atas pohon yang rindang. Sesuai karakternya.

    Tetapi, di lokasi Candibinangun itu tidak ada pohon lebat yang menjadi favorit si macan. Bila tidak ada umpan yang dilahap, ada kemungkinan si kucing besar itu akan pindah ke lokasi lain. "Tapi jangan khawatir, jarak jelajah macan itu paling jauh sekitar lima kilometer," kata dia menenangkan.

    Akhirnya, petugas memasang jebakan dengan umpan ayam dan kambing muda. "Menggunakan kambing muda diharapkan bisa meningkatkan rangsang si macan tutul. Karena, kambing muda itu selalu menjerit tak pernah berhenti. Bisa juga dirangsang dengan darah ayam," ujar dia.

    Sejak penampakan itu, tidak ada hewan ternak atau warga yang menjadi korban. Mudah-mudahan hari ini ada hasil.


    VIVAnews
    0

    Saat Macan Tutul Masuk Laboratorium UGM

    Kalau menemukan hewan buas itu jangan lari. Gunakan obor saja untuk menyelamatkan diri.

    Macan benggala (imagecache2.allposters.com)

    VIVAnews - Keberadaan macan tutul atau Panthera pardus di lereng Gunung Merapi masih sangat misterius. Tidak pernah diketahui berapa jumlahnya, tetapi kerap muncul bahkan hingga ke kampus Universitas Gadjah Mada (UGM)

    "Saya sendiri pernah mendapati dan menemukan langsung. Macan tutul itu sampai turun ke UGM. Masuk ke laboratorium UGM," kata Manajer Kebun Binatang Gembiraloka, Joko Tirtono, kepada VIVAnews.com.

    Kejadian itu terjadi sekitar tahun 1980-an dan berlangsung di Kampus UGM. Kejadian itu tak pernah lekang dari ingatan Joko. Suasana pun panik.

    Kali kedua, hewan lincah yang piawai memanjat pohon itu kembali terlihat. Kali ini si macan terlihat di kawasan Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman.

    "Saat di Godean, yang terlihat itu macan tutul hitam atau macan kumbang. Saya temukan itu sekitar tahun 1990-an," kata Joko. Sayangnya, saat macan kumbang itu ditemukan, kondisinya sangat-sangat mengenaskan.

    Badannya penuh luka tembak senapan angin. Bahkan ada 40 butir lubang peluru senapan angin bersarang di tubuh si macan kumbang.

    "Maka itu saya mengimbau kepada masyarakat, kalau menemukan hewan buas itu jangan lari. Gunakan obor saja untuk menyelamatkan diri," ujar pria yang mendapat gelar Tirtodiprojo dari Pakualaman ini.

    Sedangkan untuk populasi Harimau Jawa atau Panthera tigris itu sama sekali tidak ada di Merapi. Jenis Harimau Jawa sudah punah sama sekali. Saat ini yang tersisa hanya Harimau Sumatera di habitat aslinya, Pulau Sumatera.

    "Macan tutul ini juga termasuk hewan yang dilindungi pemerintah Indonesia. Satwa liar yang dilindungi undang-undang," ujar dia.


    VIVAnews
    0

    Industri Alutsista RI Bisa Jadi Basis Dunia

    Roket LAPAN (Foto masmass)

    INILAH.COM, Jakarta - Kendati industri alutsista kini meredup, Menteri Pertahanan (Menhan) RI Purnomo Yusgiantoro optimistis, industri pertahanan Indonesia mampu menjadi basis produksi industri pertahanan dunia.

    Industri alutsista (alat utama sistem senjata) Indonesia sempat mengalami kejayaan di era 1980an hingga 1990an, sebelum akhirnya meredup akibat krisis ekonomi 1998 dan krisis ekonomi global tahun lalu. Namun, Purnomo yakin, Indonesia masih bisa sejajar dengan asing.

    Saya yakin, melalui Indodefence 2010 kali ini, tamu-tamu dari angkatan bersenjata negara-negara sahabat bisa melihat bagaimana industri pertahanan Indonesia bisa sejajar dengan mereka, ujar Purnomo, di sela di Seminar Indodefence 2010 bertema Empowering Indonesia's Defence Industries to Increase National Defence Capabilities, Kamis (11/11), di JIExpo, Jakarta.

    Purnomo mengatakan bahwa sistem komunikasi menjadi kunci suksesnya penanganan bencana. Berikut wawancara lengkapnya.

    Bagaimana industri alutsista Indonesia saat ini?
    Kita (Kemhan) baru saja membuat KKIP (Komite Kebijakan Industri Pertahanan). Organisasi ini akan mengatur mengenai industri alutsista kita. Saya menjabat sebagai Ketua KKIP, Wakil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin jadi Sekretaris KKIP Letjen TNI Sjafrie Sjamsoeddin. Yang jelas kita ingin Indonesia bisa menjadi basis produksi persenjataan dunia.

    Kapan KKIP mulai bekerja?
    Kita sudah mulai dan saat ini kita sedang membuat road map hingga nantinya pada 2024 indonesia memiliki basis produksi industri pertahanan yang kuat. Road map ini akan kita bagi selama lima tahun untuk evaluasi. Kita juga akan koordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk joint operation dengan tiga Badan Usaha Milik Negera Indusri Pertahanan (BUMNIP), seperti PT Pindad, PT PAL dan PTDI masih mengembangkan joint operation melalui order komponen yang bersifat spesifik. Misalnya, PT PAL menjalin kerja sama dengan industri dalam negeri dan luar negeri.

    Terkait bencana alam yang terjadi di tanah air, bagaimana langkah Kemhan dan TNI untuk penanganan bencana alam?
    Sesuai Undang-Undang (UU) TNI No. 34 tahun 2004, dimana di dalamnya ada 14 item, disebutkan bahwa tugas utama TNI untuk operasi militer selain peran adalah penanganan bencana alam. Pada pertemuan ASEAN Plus di Hanoi, Vietnam, kemarin, dimana Kemhan dari semua negara di ASEAN sepakat bahwa pertahanan di tiap-tiap negara saat ini meliputi lima area, yaitu maritime security (kemanan maritim), peacekeeping (pemeliharaan perdamaian), humanitarian disaster relief (penanganan bencana alam), dan military medicine (penanganan medis militer).
    Jadi selain mempertahankan kemanan negara, TNI juga bertanggung-jawab untuk penanganan bencana alam. TNI selalu masuk ke daerah bencana untuk pertama kali dan membantu masyarakat yang menjadi korban bencana alam.

    Apa kendala TNI untuk penganganan bencana alam di Kep. Mentawai dan Gunung Merapi?
    Kami melihat pentingnya alat komukasi wilayah (Alkomwil). Di Mentawai, kami akui adanya kesulitan untuk alat komunikasi di sana. Jadi kami juga sedang bekerjasama dengan pihak terkait untuk mengembangkan alat komunikasi khusus penanganan bencana. Untuk daerah kepulauan memang dibutuhkan radio satelit, tapi kita akan mengembangkan alat komunikasi yang bisa menjangkau daerah-daerah terpencil. Oleh karena itu kita berusaha bekerjasama dan membuat alat komunikasi yang efisien.

    Selain komunikasi, apalagi masalah di lapangan?
    Kami juga berusaha menangani masalah alat-alat kesehatan atau medis. Kami juga terus mencoba mengembangkan untuk membuat rumah sakit sementara yang mudah untuk didirikan, serta sanitasi yang sangat diperlukan korban bencana alam atau pengungsi.

    Roket kartika ( Foto Berita Hankam)

    Apa harapan Anda untuk industri alat-alat pertahanan dalam negeri?

    Kami ingin Indonesia bisa menjadi basis produksi untuk industri senjata dan pertahanan. Setelah krisis ekonomi 1998 dan krisis ekonomi global tahun lalu, industri pertahanan kita memang. Tapi saya yakin, melalui Indodefence 2010 kali ini, tamu-tamu dari angkatan bersenjata negara-negara sahabat bisa melihat bagaiamana industri pertahanan Indonesia yang bisa sejajar dengan mereka. [ast]


    Inilah
    0

    Perusahaan Lokal Kembangkan Aplikasi Pusat Panggilan Bank

    TEMPO Interaktif, Jakarta - Agar layanan pusat panggilan sebuah bank tak lagi menjengkelkan, PT Phintraco Consulting telah mengembangkan sebuah aplikasi bernama RaiseCALL. Ini menjadi aplikasi pusat panggilan perbankan pertama yang dikembangkan perusahaan lokal.

    RaiseCALL berbasis teknologi Oracle Siebel, sebuah teknologi Customer relationship management (CRM). Dengan satu panggilan telepon, nasabah bisa mendapatkan informasi saldo tabungan, melakukan komplain, penutupan rekening, pembayaran kartu kredit, pembelian tiket, top up, dan sebagainya.

    Aplikasi RaiseCALL memungkinkan petugas bank meningkatkan kecepatan dan mutu layanannya. Seorang petugas bisa melayani seorang nasabah untuk berbagai keperluan dalam satu kesempatan.

    RaiseCALL memiliki fitur mesin pencarian untuk: Identical Key (daftar informasi keuangan nasabah), verifikasi data nasabah, fitur keamanan untuk memblokir dan membuka blokir produk perbankan yang dimiliki seperti ATM, kartu kredit, Token, Tabungan, Internet Banking, Mobile Banking, dan SMS Banking.

    “Mutu layanan adalah sesuatu hal yang mutlak bagi industri perbankan saat ini. Ketika sebuah bank dapat meningkatkan layanannya, menjadi lebih responsif, dan dapat menangani keluhan secara benar, maka bank tersebut akan dapat memberikan kenyamanan bagi para nasabahnya,” Kata Arifa Tan, Direktur Phintraco Consulting.

    Salah satu bank yang sudah memakai teknologi ini adalah Panin Bank. “Kami selalu mengikuti tren perilaku nasabah yang lebih mobile dan menjadikan Call Centre sebuah saluran utama yang tidak kalah dengan ATM, mobile Banking dan Internet Banking,” kata Ariyanto Ruslim, Wakil Presiden Teknologi Informasi Panin Bank.[DEDDY SINAGA]


    TEMPOInteraktif
    0

    BL S32, 100 Persen Buatan Indonesia

    KOMPAS.com — Teknologi pertahanan Indonesia patut dibanggakan. Salah satunya kendaraan patroli laut bernama Black Liger S32 yang berhasil dikembangkan PT Bay Industrial Indonesia. Black Liger S32 atau BL S32 merupakan semacam kapal kecil dengan sebuah tabung di bagian samping yang berfungsi untuk memantau laut.

    "Kelebihan dari produk ini adalah tabungnya yang anti-peluru. Tabung bagian samping biasanya terbuat dari bahan yang di dalamnya berisi angin. Nah, produk ini bagian dalamnya diisi dengan polyester komposit sehingga anti-peluru," kata Lee ki Hyong, pemimpin PT Bay Industrial Indonesia, mengenai kelebihan produknya di sela-sela pameran Indo Defense 2010 di Pekan Raya Jakarta, Jumat (12/11/2010).

    Hyong mengungkapkan, sifat anti-peluru didapatkan karena tabung diisi polyestrer komposit yang mampu menahan peluru di dalamnya, tidak seperti produk berisi angin yang tabungnya akan kempis bila tertembak. Tabung itu disebut mampu menahan peluru hingga kaliber 16 dan AK 97.

    Black Liger S32 telah dikembangkan selama 2 tahun belakangan. Pada awal tahun 2010, produk ini telah selesai dibuat dan secara tidak langsung telah diluncurkan di Pameran Indo Defense 2010 yang diadakan di Jakarta International Expo, Kemayoran.

    Hyong mengatakan, produk ini merupakan terobosan pertama di dunia karena sifat anti-pelurunya. Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan fasilitas lain, seperti GPS, radar, machine hun housing, radio, search light, dan trailer.

    Selama berpatroli, BL S32 mampu menampung 22 orang dan berat maksimum 2.400 kg. Produk ini memiliki ukuran panjang luar 1.020 cm dan lebar luar 298 cm. Sementara itu, panjang dalamnya adalah 880 cm dan lebar lebar dalam 176 cm. Diameter tabung anti-pelurunya sendiri adalah 61 cm dan kapasitas bahan bakarnya bisa mencapai 600 liter. Dalam beroperasi, kapal mampu melaju dengan kecepatan hingga 50 knot dan atau sekitar 95 km/jam. Daya mesinnya adalah 2 x 300 HP dengan total berat kapal mencapai 1.970 kg.

    Hyong mengatakan, "Produk ini 100 persen buatan Indonesia. Tenaga kerja, teknologi, dan tempat pembuatannya berlangsung di Indonesia." Jika ada yang impor, hal itu hanya bahan tabung yang diimpor dari Korea dan fasilitas kapal seperti radar dan GPS.

    Sudah banyak pihak yang tertarik dengan produk ini, terutama dari ASEAN. "Beberapa negara sudah melirik produk ini. Misalnya ada Singapura, Malaysia, Brunei, dan Banglades. Mudah-mudahan saja Indonesia juga tertarik," ujar Hwong.

    PT Bay Industrial Indonesia merupakan anak perusahaan Bay Industrial Co Ltd yang berpusat di Korea. Hingga saat ini, perusahaan itu telah berpengalaman memasarkan produk-produk sejenis, seperti yang berlabel BL 530, BL 580 dan BL 850. Beberapa di antaranya telah diekspor ke Filipina.


    KOMPAS

    0

    Helikopter Serbu Bumblebee - 001 Rancangan PT DI

    Helikopter Serbu Bumblebee-001 Rancangan PT DI (Foto : Berita Hankam)

    Helikopter serbu Bumblebee-001 dirancang PT. DI berdasarkan platform helikopter BO-105 Messershcmitt Bolkow Blohm (MBB). Helikopter BO-105 telah dihentikan produksinya, PT. DI menyerahkan produksi terakhir helikopter ke-122 ke TNI AD pada 19 Maret 2009. PT DI mendapatkan lisensi dari MBB pada 1976 hingga 2009.

    Bumblebee-001 diawaki dua orang, kopilot/penembak dibagian depan sedangkan pilot dibagian belakang, dipersenjatai roket tanpa kendali FFAR 2,75 inch disimpan dalam 7 tabung peluncur, serta sepucuk senapan mesin kaliber 7,62 mm.

    Dimensi Helikopter
    • Panjang : 12,60 m
    • Tinggi : 3,37 m
    • Diameter rotor utama : 9,84 m
    • Diameter rotor tail : 1,90 m
    • Berat kosong : 1350 kg

    Berita Hankam
    0

    Teknologi Murah Pemantau Kapal

    Ilustrasi teknologi AIS

    KOMPAS.com - Pameran Indo Defense 2010 diadakan mulai 10 - 13 November 2010 di Jakarta International Expo, Kemayoran. Salah satu peserta lokal yang memamerkan produknya adalah PT Imani Prima yang memamerkan program pemantau kapal bernama Aissat Prime.

    Program pemantau kapal itu digunakan untuk memantau keberadaan kapal di suatu wilayah. "Dengan program ini, kita bisa memantau dimana kapal berada, nama kapal, nomor seri kapal, bendera negara kapal serta kecepatan kapal tersebut. Jadi bisa dikatakan program ini lebih bisa memantau lebih detail dari radar," kata Firdaus Adinugraha, staf Imani Prima.

    Aissat Prime terdiri dari tiga jenis produk, yaitu port prime, sat prime, and M2 Prime. Port prime digunakan untuk melayani kebutuhan data dasar dan gratis, sat prime melayani kebutuhan data yang lebih detail dan berbayar sementara m2 time digunakan untuk melayani kebutuhan data khusus permintaan.

    "Teknologi ini sebenarnya merupakan pemanfaatan dari teknologi AIS atau Automatic Identification System yang dimiliki oleh setiap kapal," ungkap Firdaus. Teknologi tersebut memungkinkan setiap kapal untuk mengirimkan data-datanya ke kapal lain dan ke satelit untuk mengirimkan data keberadaannya.

    Dengan teknologi Aissat Prime, data-data tersebut diolah dan ditampilkan pada konsumennya dengan lebih komunikatif. "Data-data kiriman itu kan menggunakan bahasa program. Nah, dengan teknologi ini data tersebut dibuat agar lebih komunikatif," ungkap firdaus.

    Saat ini, teknologi Aissat Prime yang sudah diaplikasikan secara luas adalah Port Prime. Data data yang diolah oleh teknologi tersebut telah dimanfaatkan oleh Badan Koordinasi Keamanan Laut Indonesia dan bahkan digunakan Cina untuk mendeteksi pembajakan salah satu kapalnya.

    Pengaplikasian teknoloigi Port Prime ini dimulai dengan instalasi antena dan pengirim data di pelabuhan. "Antenanya sendiri relatif murah, bisa dibeli di Glodok bahkan. Sementara, proses pengiriman datanya ke server yang ada di Jakarta dilakukan dengan teknologi yang ada di daerah. Kalau misalnya adanya GPRS, ya itu yang kita pakai," jelas Firdaus.

    Hingga saat ini, instalasi teknologi pendukung Port Prime telah tersedia di beberapa daerah di Indonesia dan luar negeri. "Ada 12 wilayah di Indonesia dan di luar negeri ada di Yunani, Cina, dan Singapura," ujar Firdaus. Titik pemantauan di timur Inbdonesia telah ada di Bali dan Sulawesi.

    Firdaus mengatakan, teknologi yang relatif murah ini sebenarnya dapat berguna besar. "Misalnya kita ingin mendeteksi kecelakaan kapal, kita juga bisa menggunakan teknologi ini, asal kapal tersebut punya teknologi AIS. Saat ini teknologi AIS sudah diwajibkan di semua kapal, " kata Firdaus. Menurutnya, Cina pun bahkab pernah menggunakan teknologi ini untuk mendeteksi kapal lautnya yang dibajak, dan berhasil.

    Saat ini, ia ingin mengembangkan produk Port Prime nya hingga ke Jayapura. Sementara, versi lainnya seperti M2 Prime dan Sat Prime juga masih dikembangkan. Untuk Sat Prime, ia bekerjasama dengan Orbcomm Internasional untuk penyediaan data dari satelit. Hingga saat ini, ia masihb berusaha menawarkan produknya agar bisa digunakan TNI AL


    KOMPAS

    0

    Panser "Anoa" Buatan Pindad Makin Gahar

    Panser Anoa V2 PINDAD (Foto : alutsista)

    KOMPAS.com — Pameran Indo Defense 2010 dimanfaatkan PT Pindad untuk memamerkan produk-produk terbarunya. Salah satu produk terbarunya adalah APC Anoa V2 6 x 6 yang merupakan versi terbaru dari produksi panser mereka.

    APC Anoa V2 6 x 6 atau armored personal carrier Anoa V2 6 x 6 sedikit berbeda dengan versi sebelumnya. Sukidi Amd, Assistant Engineering Manager PT Pindad (Persero), Jumat (12/11/2010), mengungkapkan, "Panser ini memiliki beberapa modifikasi yang membuatnya lebih maju dan nyaman dari versi sebelumnya." Ia mengatakan, salah satu kelebihannya ada pada main hole yang terdapat di bagian atasnya. Bagian tersebut dibuat lebih bulat dan cembung agar bisa memaksimalkan fungsi pertahanan sehingga bila tertembak, peluru akan memantul.

    Kelebihan lainnya ada pada pelindung kaca samping dan depan. "Sebelumnya, pelindung kaca samping dan depan harus dibuka dan ditutup dari luar. Hal itu menyulitkan. Sekarang, pelindung kaca samping dan depan bisa dibuka dan ditutup dari dalam," ujar Sukidi. Dengan mengoperasikan pelindung kaca samping dari dalam, selain lebih nyaman, bagian ini juga meminimalkan risiko.

    Sukidi menjelaskan, kelebihan utama Anoa V2 ada pada sistem navigasi. "Anoa V2 memiliki Remote Control Weapon System yang memungkinkan pengoperasian senjata menggunakan joystick. Jadi, seperti main game," urainya. Sistem itu memperbaiki kelemahan Anoa versi sebelumnya yang mengharuskan pengoperasian senjata secara manual. Hal itu menurutnya sangat memudahkan tugas tentara.

    Sebaliknya, sistem yang tadinya hanya mendukung pengoperasian secara otomatis kini dilengkapi kemampuan operasi secara manual tanpa menghilangkan otomatisnya. "Ramdoor yang ada di bagian belakang Anoa dibuat juga sistem pengoperasian manualnya sehingga bila sistem otomatis mengalami kerusakan, ramdoor tetap dapat berfungsi," ujar Sukidi. Bagian interior dari Anoa V2 juga berbeda dengan versi sebelumnya yang terdiri dari kursi-kursi yang bisa dilipat.

    Anoa V2 mampu memuat 13 kru, memiliki panjang dan lebar 6.000 x 2.500 mm serta dilengkapi dengan peralatan khusus, seperti GPS dan NVG. Sistem komunikasinya menggunakan VHF dan HF Intercomset System. Sementara itu, sistem senjatanya menggunakan Smoke Shield kaliber 66 mm dan Armanents 7,62 mm dan 12,7 mm. Rasio daya berbanding beratnya adalah 22,85 HP, kecepatan maksimum 80 km/jam, dan radius putar 9,5 meter. Mesinnya adalah 6 silinder segaris dengan turbocharger berpendingin dalam dan berdaya 320 HP.

    Sukidi menjelaskan, Anoa V2 ini baru mulai dikembangkan sekitar dua bulan yang lalu. "Beberapa saat sebelum Indo Defense ini dimulai, Anoa V2 baru saja selesai dibuat dan langsung dikirim," katanya. Saat ini, yang bisa dinikmati di Pameran Indo Defense 2010 adalah prototipe dari produk tersebut. Dengan spesifikasi ini, Anoa V2 dipasarkan terutama bagi Tentara Nasional Indonesia. Selain Anoa V2, Pindad juga memamerkan tiga produk panser terbarunya, yaitu Panser Polisi, Panser Canon, dan Panser Mortir.


    KOMPAS

    0

    Usai Letusan Merapi, Iklim RI Ekstrim

    INILAH.COM, Jakarta - Indonesia harus siap-siap menghadapi dampak letusan gunung Merapi yang lebih luas. Abu Merapi dikhawatirkan para ahli akan menyebabkan iklim jadi ekstrim.

    Wakil Ketua Pokja Adaptasi Dewan Nasional Perubahan Iklim sekaligus Dosen Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian ITB, Dr Armi Susandi menjelaskan pasca terjadinya letusan Merapi, iklim ekstrim akan terjadi.

    Dalam jangka waktu satu hingga tiga tahun ke depan, temperatur udara akan meningkat dan meneruskan kenaikan temperatur global. Nantinya temperatur seolah-olah menurun, padahal sesudahnya temperatur akan melejit, khawatir Armi saat dihubungi INILAH.COM, kemarin.

    Armi memperingatkan agar penduduk mewaspadai kenaikan temperatur tiba-tiba ini. Karena hal itu bisa menyebabkan kebakaran hutan. Potensi terjadinya kebakaran hutan ini akan semakin besar jika letusan terjadi setelah musim hujan.

    Namun, jika letusan terjadi pada musim hujan penduduk perlu mewaspadai adanya hujan asam. Hujan asam dapat merusak bangunan penduduk, katanya.

    Armi menjelaskan letusan Merapi terdiri dari partikulan vulkanik dan belerang. Materi-materi ini bisa mempengaruhi iklim dalam jangka pendek. Partikulan dan belerang akan berpengaruh pada penurunan temperatur karena wilayah letusan tertutup awan debu dan memantulkan sinar matahari menuju bumi.

    "Wilayah letusan Merapi seolah dipayungi awan debu dan membuat temperatur menjadi turun," katanya. Sementara jika letusan Merapi memiliki kekuatan yang lebih besar seperti Gunung Agung dan Krakatau, bisa mempengaruhi temperatur global.

    Selain itu, akan terjadi perubahan ekosistem di mana hal ini akan sangat merugikan manusia. Pascaletusan, curah hujan akan menjadi lebih tinggi dan seketika menjadi kering dan temperatur akan naik tajam.

    Bahkan, di beberapa tempat dapat terjadi gelombang panas. Untungnya potensi terjadinya gelombang panas di Indonesia tidak ada. Namun bagi penduduk yang tinggal di daerah pantai, maka hujan akan menjadi lebih sering dan berpotensi banjir.

    "Untuk penduduk yang tinggal di daerah selain pantai berpotensi mengalami kebakaran hutan. Dampak-dampak ini akan terjadi selama satu hingga satu setengah tahun. Kemudian akan kembali normal, namun kondisi menjadi ekstrim," ujarnya. Selain dampak buruk itu, Armi menyebutkan pascaletusan tanah di daerah letusan akan jadi lebih subur dari sebelumnya, karena nitrogen dan belerang.

    Kepala Sub Bidang Informasi Meteorologi Publik BMKG, Mulyono Rahardi Prabowo, mengatakan untuk jangka panjang, letusan Merapi tak hanya mempengaruhi wilayah terkait. Tapi wilayah luas pun akan terpengaruh, akibat kondisi atmosfer yang dinamis dan angin.

    Untuk jangka pendek, cuaca akan berpengaruh pada visibility di mana hal ini akan mempengaruhi jarak pandang. Selain itu, kondensasi pembentukan butir awan akan terstimulasi.

    Sedangkan daerah-daerah tertentu cenderung mengalami peningkatan curah hujan akibat kondensasi pembentukan butir awan. "Namun, sebarannya tergantung pada angin. Jadi, curah hujan tinggi bisa saja tak terjadi di daerah Merapi, melainkan daerah sekitarnya," jelasnya.

    Prabowo mengingatkan, sebaiknya penerbangan menjauhi Merapi karena jarak pandang semakin pendek. Selain itu, debu vulkanik dapat merusak mesin pesawat. "Jika debu banyak terhirup, pernafasan manusia akan terganggu," katanya. [ito/mdr]


    Inilah