0

ITS Gelar Lomba Cipta Elektrotenik Nasional 2012

foto
Sejumlah anak mempelajari sejumlah aneka model robot saat pendidikan pengenalan robotik di Bandung, Jabar, Kamis (5/4). ANTARA/Fahrul Jayadiputra

TEMPO.CO , Surabaya - Jurusan Teknik Elektro Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya menggelar Lomba Cipta Elektroteknik Nasional (LCEN) 2012. Acara tahunan yang ke-16 ini dilaksanakan di Mall BG Jungtion dan berlangsung 18 hingga 20 Mei 2012.

Ketua Panitia LCEN 2012, Gading Gusti Ranggi, menjelaskan LCEN kali ini merupakan rangkaian dari International Electrical Engineering (IEE) Event 2012 dengan dua acara utama, yaitu Lomba Robot Nasional (Baronas) serta pameran karya terbaik pelajar dan mahasiswa se-Indonesia atau Electrical Engineering Show (EES).

Mengangkat tema Green Technology for Better Nation, LCEN kali ini terdiri dari dua kategori besar, yaitu mahasiswa dan pelajar. "Mahasiswa dibagi empat bidang lomba dan pelajar tiga bidang lomba," kata Gading, Sabtu, 19 Mei 2012.

Kategori mahasiswa terbagi dalam bidang telekomunikasi, multimedia dan informatika, bidang elektronika dan otomasi industri, bidang biomedika, dan bidang manajemen efisiensi energi.

Sedangkan kategori pelajar terbagi dalam bidang elektronika dasar berbasis mikrokontroler bidang elektronika dasar non-mikrokontroler serta bidang komputer dan informatika. "Tema green technology for better nation sengaja kami pilih untuk menciptakan teknologi tepat guna dan ramah lingkungan," ujar Gading.

Rektor ITS, Triyogi Yuwono, mendukung penuh penyelenggaraan LCEN tahunan ini. "Kami sedang menggalakkan lomba cipta karya, dan tiap tahun lomba semacam ini tidak hanya digelar Jurusan Teknik Elektro. Jurusan lain di ITS juga terus mengadakan acara serupa," ucapnya.[FATKHURROCHMAN TAUFIQ]


0

Mendikbud: prototipe mobil listrik nasional jadi 2013

Surabaya (ANTARA News) - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh menyatakan prototipe mobil listrik nasional akan jadi pada tahun 2013 karena "roadmap" mobil itu sudah selesai.

"Mei ini, roadmap mobil listrik itu sudah selesai. Itu sesuai janji kepada Presiden pada dua bulan lalu," katanya di sela-sela pembukaan Lomba Cipta Elektroteknik Nasional (LCEN) 2012 di Surabaya, Jumat.

Didampingi Rektor ITS Prof.Dr.Ir. Triyogi Yuwono DEA yang juga masuk tim mobil listrik bersama UI, UGM, dan ITB itu, dia menjelaskan tim empat universitas itu kini ditambah dengan LIPI, BPPT, dan sejumlah BUMN.

"BUMN yang terlibat, antara lain PTDI, Inka, Pindad, dan sejenisnya. Jadi, kami serius dan bukan membuat mobil listrik nasional sebatas assembling (perakitan)," katanya.

Menurut mantan Rektor ITS Surabaya itu, prototipe mobil listrik yang akan jadi pada tahun 2013 itu akan menjalani penyempurnaan pada tahun 2014, dan diharapkan sudah memulai produksi massal pada tahun 2015.

"Prosesnya agak lama karena bukan assembling itu tadi. Kalau assembling akan membuat kita tergantung pada komponen, tapi produk kita kali ini sudah lengkap dengan kebutuhan komponen dipenuhi sendiri," katanya.

Mantan Menkominfo itu menegaskan bahwa proses pengembangan mobil listrik nasional yang bukan asal comot sana-sini itu memang didasarkan pada riset atau "research base". "Kalau comot sana-sini mungkin sudah jadi dalam tahun ini, tapi karena kita bersifat research base, maka prosesnya mulai dari pondasi, riset, dan seterusnya guna menghindari ketergantungan komponen," katanya.(E011/D007)


ANTARA News
0

Pembangkit Listrik Baru Dilarang Gunakan BBM

Jurnas.com | PEMERINTAH akan memberlakukan kebijakan pelarangan penggunaan bahan bakar minyak (BBM) bagi operasional pembangkit listrik baru. Kebijakan ini merupakan salah satu gerakan penghematan dan konversi BBM yang akan diumumkan akhir Mei ini. "Guna menghemat penggunaan BBM, Pemerintah akan memberlakukan kebijakan pelarangan penggunaan BBM bagi pembangkit listrik baru di Indonesia," ujar Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik dalam siaran persnya, Jumat (18/5).

Menurut Jero, sudah saatnya Indonesia menyatakan selamat tinggal pada BBM dan beralih pada energi terbarukan seperti tenaga surya dan panas bumi. "Tidak boleh lagi ada pembangkit listrik baru yang menggunakan BBM, semua harus non-BBM. Listrik yang menggunakan BBM harganya US$40 sen per kWh, sementara listrik yang menggunakan gas, atau batu bara, atau panas bumi hanya seperlima harganya," ujar dia.

Lebih lanjut Jero menuturkan, kebijakan pelarangan penggunaan BBM bagi pembangkit listrik baru juga bertujuan untuk menekan biaya subsidi listrik yang tahun ini mencapai Rp93 triliun. "Tidak mungkin untuk terus bergantung pada listrik berbahan bakar BBM," ucapnya.


0

Arang jerami bisa untuk bahan tinta

Yogyakarta (ANTARA News) - Arang jerami dapat dimanfaatkan sebagai bahan dasar pembuatan tinta alat tulis untuk whiteboard, kata peneliti dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta Niar Suhartini.

"Hasil penelitian menunjukkan jerami yang telah diarangkan memiliki kandungan senyawa karbon yang cukup banyak. Senyawa karbon itu dapat digunakan sebagai pewarna hitam alami untuk tinta whiteboard," katanya di Yogyakarta, Jumat.

Dengan demikian, menurut dia, arang jerami juga lebih ramah lingkungan, dan aman bagi kesehatan.

"Penelitian itu bertujuan untuk mengetahui proses pembuatan tinta organik dengan bahan dasar arang jerami, dan untuk mengetahui pengaruh penambahan jumlah arang jerami terhadap pengurangan kadar `Volatile Organic Compound`," katanya.

Ia mengatakan penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui tingkat kesukaan masyarakat terhadap penggunaan tinta organik dengan bahan dasar arang jerami.

"Hasil analisis terhadap lima sampel tinta arang jerami menunjukkan bahwa sifat-sifat fisik tinta, yakni viskositas, tegangan muka, dan `retordation factor` telah memiliki kualitas yang hampir sama dengan tinta `whiteboard` biasa," katanya.

Menurut dia, dilihat dari segi kepekatan warna dan daya adhesi terhadap whiteboard, tinta arang jerami tidak berbeda dengan tinta whiteboard biasa.

"Hasil uji organoleptik pada 10 orang responden menunjukkan bahwa aroma tinta arang jerami tidak menyengat dan tidak menyebabkan pusing seperti pada tinta whiteboard biasa," katanya.

Selain itu, kata dia, hasil tulisan tinta pada whiteboard, daya hapus tinta, dan kecepatan kering tinta cukup baik.

"Tinta yang paling disukai oleh responden adalah sampel tinta empat, yakni tinta dengan komposisi 35 persen arang jerami, 30 persen akuades, 30 persen alkohol, lima persen resin, dan lima persen propilen glikol," katanya.

Ia mengatakan berdasarkan penelitian itu juga dapat diketahui bahwa tinta dengan penambahan jumlah arang jerami dapat mengurangi kadar "Volatile Organic Compound" pada tinta arang jerami.

"Dengan berkurangnya kadar `Volatile Organic Compound` pada tinta arang jerami, maka kandungan zat berbahaya dalam tinta berkurang, sehingga tinta arang jerami lebih aman digunakan," katanya(B015/M008) 


ANTARA News
0

FT UMSU Ciptakan Alat Masak Tenaga Surya

http://www.jpnn.com/picture/thumbnail/20120515_084742/084742_124857_tenaga_surya.jpg
Alat masak
MEDAN-Masyarakat Kota Medan diberikan sajian yang cukup spektakuler, oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), khususnya Fakultas Teknik (FT), dengan sebuah terobosan baru yakni alat masak tenaga surya atau disebut Solar Cooking.

Alat tersebut diharapkan menjadi alternatif bagi masyarakat, terlebih dalam menghadapi potensi harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang naik.

"Ini merupakan sebuah agenda dengan tujuan sebagai bantuan, yang diperuntukkan bagi masyarakat guna mengantisipasi kenaikan harga BBM yang berpotensi naik. Alat ini mengandalkan tenaga surya. Pada prinsifnya diciptakannya melihat krisis energi yang tinggi tidak hanya di Indonesia dan dunia," ungkap Dekan FT  UMSU, Rahmatullah kepada Sumut Pos (Grup JPNN), Senin (14/5).

Dijelaskannya, fokus sosialisasi alat masak alternatif bertenaga surya di seputaran Medan Utara, yang berdekatan dengan perairan Belawan, didasarkan karena di area tersebut cuaca dan suhu udara sangat strategis dalam pengoperasian alat tersebut. Selain itu pula, mayoritas masyarakat di seputaran perairan Belawan relatif, berada dalam tatanan masyarakat pra sejahtera.

"Masyarakat pesisir itu kebanyakan pra sejahtera, pekerjaannya seperti nelayan, petani dan pekerja tambak. Alat ini diorientasikan sebagai bantuan kepada keluarga-keluarga yang pra sejahtera. Kenapa diperkenalkan di area Belawan? Ini karena suhu dan udara sangat mendukung, untuk mengoperasikan alat tersebut. Sosialisasi alat masak alternatif ini sudah yang kedua kalinya. Jika pertama tanggal 16 April 2012 lalu, masih dalam tahapan memberikan penjelasan terhadap masyarakat mengenai fungsi alat itu. Yang kedua Kamis (10/5) lalu, yang langsung dengan penggunaan alat tersebut di tengah-tengah masyarakat," tambahnya.

Sementara itu, Ketua Kelompok PKMM (Program Kreatifitas Mahasiswa Bidang Pengabdian Masyarakat), Tim Endra Syahputra bersama ketiga rekannya bergelut, untuk menemukan terobosan tersebut kepada Sumut Pos juga menuturkan, pada prinsipnya alat tersebut telah digunakan di Benua Afrika. Dan apa yang dilakukan olehnya serta ketiga rekannya, lebih pada memperbarui keberadaan alat tersebut.

"Sebelumnya sudah ada dan digunakan di Afrika. Di sini kami membuat alat tersebut lebih baik lagi, dan diharapkan bisa membantu masyarakat khususnya bagi keluarga pra sejahtera," tuturnya.

Dijelaskannya, alat masak alternatif tenaga surya tersebut memiliki beberapa keunggulan dan kriteria tersendiri.

"Alat ini bisa bekerja efektif di atas suhu 45 derajat celcius. Pastinya, tidak membutuhkan biaya karena pakai tenaga surya. Aman digunakan dan ramah lingkungan. Kami berniat alat ini akan kami hibahkan ke masyarakat di Kampung Nelayan itu, agar bisa bermanfaat bagi mereka," cetusnya.(ari)
 
 
Jpnn
0

Hybrid murah rencananya seharga Rp 250 juta-an

Jakarta (ANTARA News) - Kementerian Perindustrian dan PT Toyota Astra Motor (TAM) belum mencapai kata sepakat untuk melaksanakan tes pasar mobil jenis hibrida atau hybrid di Indonesia.

"Kementerian menginginkan tes pasar dilaksanakan dalam waktu satu tahun, sementara Toyota menginginkan dua tahun. Ini yang belum bisa kami sepakati," kata Menteri Perindustrian MS Hidayat usai pertemuan dengan Toyota di Gedung Kementerian Perindustrian, Jakarta, Selasa.

Namun, lanjut Hidayat, kementerian dan Toyota sama-sama sepakat untuk mengembangkan mobil yang mampu mengurangi emisi karbon di Indonesia.

Hidayat mengungkapkan ada beberapa pilihan mobil ramah lingkungan yang bisa digunakan di tanah air, antara lain mobil hybrid, mobil elektrik, advanced diesel engine dan biofuel.

"Jenis yang paling memungkinkan untuk dikembangkan di Indonesia dalam waktu dekat adalah mobil listrik atau elektrik. Akan tetapi, mobil jenis ini terkendala oleh infrastruktur," kata Hidayat.

Hidayat menuturkan penggunaan mobil listrik akan membutuhkan banyak tempat untuk mengisi ulang energi, layaknya telepon genggam.

"Seperti telepon genggam saja, butuh colokan atau saklar untuk mengisi ulang baterainya. Ini berarti harus membangun infrastruktur baru," kata Hidayat.

Hidayat mengungkapkan penghematan yang mampu dilakukan oleh mobil hybrid membutuhkan teknologi sedemikian rupa, sehingga harganya menjadi mahal.

"Dalam pertemuan tadi, Toyota menginginkan agar diberikan kemudahan impor, seperti keringanan pajak," kata Hidayat.

Hidayat juga mengatakan usai diskusi tersebut, Toyota juga memiliki niat untuk mengembangkan mobil ramah lingkungan yang sekiranya akan laris di Indonesia.

"Mobil hybrid yang selama ini dijual oleh Toyota dinilai masih terlalu mahal. Jadi, rencananya, Toyota akan membuat mobil hybrid sejenis MVP yang harganya bisa dijangkau oleh masyarakat Indonesia. Bukan Prius, tetapi yang harganya sekitar Rp250 juta," kata Hidayat.

Hidayat menambahkan ada perbedaan antara mobil hybrid dengan Low Cost Green Car (LCGC), terutama pada segmen yang menjadi sasaran kedua jenis mobil tersebut.(R027)


ANTARA News
0

Geliat Bisnis Satelit di Indonesia Menggiurkan

Indonesia masih membutuhkan satelit sebagai tulang punggung jaringan karena sebaran dari serat optik belum merata

Ilustrasi
Dikawasan Asia, coumpound annual growth rate (CAGR) atau pertumbuhan untuk bisnis satelit mencapai 1,9 persen pada periode 2008 hingga 2016. Sementara di Indonesia, sejak 2010, bisnis satelit diperkirakan mencapai Rp 5,75 triliun atau tumbuh 10 sampai 15 persen setiap tahunnya. Angka itu berasal dari sewa transponder, penyewaan very small aperture terminal (VSAT), DTH, dan backbone/backhaul operator.

Asosiasi Satelit Indonesia (ASSI) mengungkapkan, Indonesia masih membutuhkan satelit sebagai tulang punggung jaringan karena sebaran dari serat optik belum merata.

Berdasarkan catatan, pemanfaatan transponder di Indonesia saat ini lebih dari 160 unit yang digunakan untuk GSM backhaul, jaringan data, dan selanjutnya untuk penyiaran. Sementara cadangan domestik yang dipasok oleh Telkom, Indosat, Cakrawala, dan PSN hanya 101 transponder.

Permintaan saat ini masih tumbuh untuk keperluan penyiaran (broadcast), 3G, internet, triple play, dan quardraple.

Indonesia sendiri memiliki 159 transponder melalui tujuh satelit milik lokal dengan pertumbuhan 10 persen setiap tahunnya. Sedangkan transponder asing sekitar 125 yang berasal dari berbagai negara seperti China, Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Belanda, Jerman, Malaysia, dan Singapura melalui 25 satelit.

Melihat potensi tersebut, Lippo Group pun akhirnya masuk ke bisnis ini dengan meluncurkan satelit perdananya bernama Lippo Star. Satelit telekomunikasi yang dibuat oleh Lippo Group bekerja sama dengan perusahaan asal Jepang, SKY Perfect JSat Corporation dan Mitsui Corporation, sukses diluncurkan dari Guyana Prancis, Selasa (15/5) sore waktu setempat, atau Rabu (16/6) pagi sekitar pukul 05.00 WIB.

Lippo Star akan langsung beroperasi mulai tahun ini, dengan masa aktif mencapai 15 tahun. Berbobot 4.350 kilogram satelit bermuatan 44 KU-Band transponder ini memiliki daya cakup cukup luas, meliputi seluruh Indonesia, benua Asia, serta wilayah Oceania pada umumnya.

Terakhir, PT Telekomunikasi Tbk (Telkom) juga ingin memperkuat bisnisnya dengan meluncurkan satelit Telkom-3, yang sedianya akan diluncurkan pada pertengahan tahun ini dan menelan investasi US$ 200 juta dengan kapasitas 42 transponder (setara 49 transponder @36MHz), terdiri dari 24 transponder @36MHz Standart C-band, 8 transponder @54 MHz Ext. C-band dan 4 transponder @36 MHz 6 transponder @54 MHz Ku-Band.

Cakupan geografis satelit Telkom 3 mencakup Standart C-band (Indonesia dan ASEAN), Ext C-band (Indonesia dan Malaysia), serta Ku-Band (Indonesia). Dari 42 transponder satelit Telkom-3 sebanyak 40-45 persen atau sekitar 20 transponder akan dikomersialkan, sedangkan sisanya untuk menambah kapasitas seluruh layanan Telkom Group.


0

ITB Bikin 4 Robot Baru

TEMPO.CO, Bandung - Institut Teknologi Bandung akan menurunkan empat tim untuk meraih juara pada seleksi Kontes Robot Indonesia dan Kontes Robot Cerdas Indonesia 2012. Seleksi regional II KRI dan KRCI kali ini akan digelar di kampus ITB Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Sabtu 26 Mei 2012.

Empat tim tersebut akan bertanding di empat kategori, yaitu Kontes Robot Indonesia, robot beroda dan robot berkaki pemadam api di Kontes Robot Cerdas Indonesia, serta tim Robo Soccer atau robot pemain sepak bola.

Semuanya merupakan robot baru. Robot berkaki veteran juara KRCI nasional 2011 dan Trinity College, Amerika Serikat 2012, seperti Yaqut, dipensiunkan. "Kita sedang siapkan robot pengganti generasi baru," kata anggota tim Imanudin Yahya, Rabu 16 Mei 2012.

Robot beroda juga dibuat baru. Harganya mencapai Rp 10 juta. Robot berwarna merah beroda tiga itu sudah dites di arena lomba buatan sendiri yang berbentuk labirin. "Tanpa halangan, kecepatannya bisa 23 detik," ujar Haris, anggota tim robot Zarfan ITB.

Robot baru lainnya hasil rakitan buatan Korea untuk robot humanoid (seperti manusia). Tiga robot dalam tim itu akan bergerak otomatis sebagai pemain sepak bola yang terdiri dari kiper, pemain belakang, dan penyerang. "Tadinya mau bikin kerangka robotnya sendiri, bukan beli jadi, tapi waktu dan dananya enggak cukup," kata anggota tim robot Technische Hogeschool, Ahmad Ishtar Terra.

Menurut Ketua Panitia Seleksi Kontes Robot Regional II Bandung, Kusprasapta Mutijarsa alias Soni, seleksi akan diikuti 67 tim robot. Mereka berasal dari perguruan tinggi di Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Kalimantan Barat. Tiga pemenang dari tiap kategori lomba berhak berlaga di tingkat nasional. Final itu akan berlangsung di gedung Sasana Budaya Ganesha ITB pada 30 Juni-1 Juli 2012. [ANWAR SISWADI]


0

"Indonesia netriders", kesempatan mahasiswa ke kancah dunia

Bogor (ANTARA News) - Dekan Fisika, Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Institut Pertanian Bogor (IPB), DR Sri Nurdiati, mengemukakan bahwa lomba "Indonesia Netriders and Netexcelence 2012" jadi kesempatan mahasiswa ke kancah dunia.


Dalam kegiatan yang digagas Cisco Cisco Academy Networking bersama FMIPA IPB menampilkan keterampilan dan kreativitas mahasiswa dalam bidang teknologi informasi (information technology/IT) dan jaringan (networking) ke mancanegara, ujarnya, di Bogor, Kamis.


Ia mengemukakan, "Bagi mahasiswa dapat menampilkan keterampilan IT networking mereka dan memperoleh visibilitas antara talent recruiters dalam pertumbuhan Information and Communication Technologies, dan bidang jaringan."


Sri juga menyampaikan penghargaannya atas ajang menjaring kreativitas mahasiswa yang diikuti perwakilan dari berbagai perguruan tinggi negeri di Indonesia.


"Kami bangga menjadi penyelenggara pada tahun 2012 ini, apalagi pesertanya adalah finalis yang sudah terseleksi dari berbagai wilayah," kata Sri Nurdiati.


Area Academy Manager Cisco Indonesia, Adri Gautama, menjelaskan bahwa lomba berskala nasional yang diikuti oleh puluhan mahasiswa dan dosen yang berasal dari siswa Cisco Academy Networking.


Mereka tersebar di seluruh Indonesia yang telah menjalin kerjasama sejak 2003 dengan Cisco Academy. 


"Lomba ini memperebutkan tiket untuk mewakili Indonesia di ajang internasional," katanya.


Menurut dia, "Cisco NetRiders" merupakan kompetisi global tahunan yang diikuti oleh lebih dari 10.000 mahasiwa dan pelajar dari 80 negara yang di selenggarakan oleh Cisco untuk memilih yang terbaik guna mewakili negaranya untuk ikut dalam kompetisi tingkat internasional.


Untuk kategori "Netriders", kata dia, hadiah yang diperebutkan adalah tiket untuk mewakili Indonesia di ajang "Netrider" Asia Pasific dan "Router Link Sys".


Sedangkan , menurut dia, "Netexcelence" merupakan lomba yang diperuntukkan untuk para dosen. Hadiah yang diperebutkan juga tidak kalah bergengsi dari "Netrider", yaitu iPad 2.


Pada 2011 yang menjadi pemenang dan mewakili Netrider Asia Pasifik adalah tim dari Malaysia.

"Semoga tahun ini Indonesia bisa mewakili Asia Pasifik dan bisa bertemu tim lain dari Amerika Serikat, Afrika, Eropa Barat, Eropa Timur dan Amerika Latin di Cisco Pusat di San Jose, California," kata Adri. 


Ia menjelaskan, lomba itu dibagi menjadi dua babak. Pada babak pertama para peserta diuji pemahamannya mengenai teori dari pembuatan konfigurasi jaringan. Untuk tes teori ini semua soal harus dijawab secara "online" dan jumlah soal 100 nomor waktu yang disediakan cuma 60 menit. 


Peserta lomba mengakses soal di website Cisco dan harus langsung dijawab saat itu juga. Hasil dari tes teori ini dapat langsung diketahui pada akhir acara, sedangkan pada babak kedua peserta diuji cara pembuatan konfigurasi, desain perangkat, membuat switch dan firewall.(T.A035)


ANTARA News
0

UGM teliti tanah bergerak di Temanggung

Temanggung (ANTARA News) - Tim Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Gadjah Mada Yogyakarta meneliti tanah bergerak di Dusun Kedopokan, Desa Tlogopucang, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Kamis.

Tim yang dipimpin Ketua Program Magister Pengelolaan Bencana Alam Fakultas Teknik UGM, Rachmad Jayadi, dengan anggota Dwikorita Karnawati, Teuku Faisal Fathani, dan Haryo tersebut melakukan observasi lapangan dan kajian teknis kejadian longsor yang oleh masyarakat setempat sebagai tanah bergerak.

Mereka meneliti, antara lain pemetaan tanah, mengukur derajat kemiringan, mengambil sampel tanah dan batuan.

Rachmad Jayadi mengatakan, kajian di lapangan untuk mengetahui fenomena terjadinya longsor. Hasilnya akan disampikan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Temanggung sebagai bahan mengambil kebijakan atas kondisi tanah di Dusun Kedopokan.

Dwikorita mengatakan, Dusun Kedopokan berada pada bentang lembah atau ceruk berundak-undak dengan rumah-rumah di tebing dan dasar ceruk.

Menurut dia, pengamatan juga pada potensi bahaya dari sisi morfologi, tanah, dan batu.

"Akan diukur bagaimana kekuatan tanah menahan, dan bila meluncur atau longsor akan sejauh mana," katanya.

Ia mengatakan, longsor yang terjadi karena kemiringan lereng dikombinasi dengan tekstur tanah, hujan, dan pemotongan lereng untuk jalan dan bangunan.

Faisal mengimbau warga bila ada rekahan, supaya segera menutupnya agar air tidak masuk bidang gelincir.

"Masuknya air ke bidang luncur lebih dalam akan berbahaya. Diharapkan kawasan tebing dibuat terasering," katanya. (*)


ANTARA News
0

Kontes Robot Cerdas di Bandung Seleksi 67 Tim

TEMPO/Suryo Wibowo
TEMPO.CO , Bandung: Seleksi regional II Kontes Robot Indonesia dan Kontes Robot Cerdas Indonesia (KRI-KRCI) 2012 bakal digelar di kampus ITB Jatinangor pada Sabtu, 26 Mei mendatang. Seleksi akan diikuti robot buatan 67 tim asal kampus di Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Kalimantan Barat.

Menurut Ketua Panitia Seleksi Kontes Robot Regional II Bandung, Kusprasapta Mutijarsa alias Soni, ada tiga kategori lomba tahun ini. Kontes Robot Indonesia, berupa robot besar seperti mobil yang bisa dikendarai pengendalinya, diikuti 14 tim. Misi robot KRI sekarang mengambil replika kue bakpau di menara kerucut lalu memasukkannya ke dalam keranjang. "Tugas itu mengadopsi aturan lomba kontes robot di Hong Kong," ujarnya di Gedung Rektorat ITB, Rabu, 16 Mei 2012.

Adapun Kontes Robot Cerdas Indonesia (KRCI) mengadu keandalan robot-robot pemadam api, baik berkaki maupun beroda, dengan alat pemadam berupa air atau angin. Jumlah pesertanya mencapai 45 tim.

Kategori terbaru di KRCI yaitu Robo Soccer Humanoid. Lomba robot bertanding sepak bola itu diikuti delapan tim, enam di antaranya berasal dari Bandung, seperti ITB, Institut Teknologi Telkom, dan Maranatha. Berbeda dengan tahun sebelumnya, kali ini Robo Soccer dimainkan tiga lawan tiga robot yang bergerak otomatis tanpa kendali pemain.

ITB dalam ajang kali ini menurunkan empat tim, yaitu satu tim robot KRI, dua tim robot KRCI, dan satu tim Robo Soccer. Menurut anggota tim robot cerdas berkaki, Imanudin Yahya, mereka mempersiapkan robot jagoan baru dengan bahan pemadam dari air. Begitu pula untuk robot cerdas beroda. Semua robot itu kini masih dalam penyempurnaan dan belum diuji mengejar target waktu tercepat.

Begitu pula robot humanoid yang bergerak seperti manusia. Tiga robot pemain sepak bola ITB, menurut anggota tim Technische Hogeschool, Ahmad Ishtar Terra, kini sedang dilatih  bertanding. "Penyerang berhadapan dengan bek (pemain belakang) dan kiper (penjaga gawang)," katanya kepada Tempo.

Total ada 300 lebih tim robot yang ikut seleksi kontes di 5 wilayah regional 2012, seperti di Medan, Semarang, dan Ujung Pandang. Para juara 1-3 nantinya akan bertarung untuk kontes tingkat nasional yang bakal berlangsung di gedung Sasana Budaya Ganesha ITB pada 30 Juni-1 Juli 2012.  [ANWAR SISWADI]


0

Ribuan Pengembang Indonesia Oprek Windows 8

Pengembang Indonesia ikuti pelatihan yang disaksikan petinggi Microsoft.

OS Windows 8 (REUTERS/Alex Gallardo)
VIVAnews - Pengembang aplikasi maupun game Indonesia memiliki kompetensi dan potensi yang memadai untuk berkompetisi di pasar aplikasi regional maupun global. Sejumlah aplikasi karya developer Indonesia telah menembus pasar global melalui toko aplikasi online dalam berbagai platform.

"Kompetensi mereka bagus, tinggal kita dorong untuk lebih marketable dan memenuhi pasar global," kata Farid Zulkarnain, Executive Vice President Business Development Navcore Nextology, mitra Microsoft Indonesia di sela-sela acara Developer Conference 2012: Windows 8 di Yogyakarta, 16 Mei 2012.

Menurut Farid, konferensi ini merupakan kesempatan yang bagus dan langka bagi pengembang aplikasi Indonesia. Sebagai informasi, konferensi ini juga dihadiri oleh sejumlah petinggi Microsoft.

Petinggi Microsoft yang hadir antara lain Corporate Walid Abu-Habda (Vice President Developer and Platform Group), Said Zahedani (General Manager, Developer and Platform Group), Herman Widjaja (Senior Software Test Lead), serta Andreas Diantoro (President Director Microsoft Indonesia) sebagai keynote speaker.

“Mereka ingin melihat potensi developer Indonesia secara langsung sekaligus memberikan dorongan,” kata Farid.

Dalam pandangan Farid, pasar aplikasi dan game tumbuh secara signifikan. Ini seiring dengan pertumbuhan pengguna Internet dan smartphone di Indonesia.

Sebagai contoh, berdasarkan data yang dirilis pada akhir tahun 2011, jumlah pengunduh game dari telepon seluler mencapai sekitar 8 juta unduhan.

Indonesia juga tercatat sebagai negara pengunduh game terbesar ketiga di dunia dengan rata-rata 500 ribu unduhan setiap hari. Begitu juga dengan pengguna Internet yang tercatat 55 juta pengguna hingga akhir tahun 2011, berdasarkan data ICT Watch.

“Kami cukup yakin pasar aplikasi semakin berkembang tahun ini,” ucap Farid. Apalagi pengguna broandband di Indonesia diperkirakan sudah melewati 100 juta pengguna di awal tahun ini.

Dalam workshop tiga hari ini mereka mendapat materi tentang pengembangan aplikasi dengan memafaatkan fitur-fitur terbaru dari Windows 8 yang sangat menarik. Antara lain Metro Apps, Live Tile, Charm Bar, Windows Store, dan lain-lain.

“Fitur-fitur ini cukup membantu developer untuk menghasilkan aplikasi yang lebih hidup dan interaktif,” kata Silas Sebastian Sihotang, Engagement Manager Navcore Nextology.

Peserta tidak hanya diajarkan konsep dan teknik pengembangan, tapi juga membangun aplikasi di atas Windows 8 secara sendiri-sendiri maupun berkelompok.

Silas mengatakan, setiap peserta sudah menyiapkan ide aplikasi yang akan dikembangkan di pelatihan. Diharapkan aplikasi ini sudah relatif siap untuk diuji coba. Sehingga, ini bisa membuka peluang perbaikan agar sesuai standar pasar. Dia yakin konferensi ini memberikan dampak yang besar bagi ekosistem pengembangan perangkat lunak di Indonesia.

“Apalagi di Indonesia banyak sekali web developer yang handal,” katanya.

Sedangkan Ridi Ferdiana, akademisi bidang teknologi informasi dari Universitas Gajah Mada (UGM), mengatakan pendekatan Microsoft dengan Windows Store untuk memasarkan aplikasi Windows 8 membuka peluang bagi developer Indonesia menembus pasar global.

“Apalagi kalau sekadar menembus pasar domestik,” katanya.

Peluang ini didukung oleh Windows 8 yang tidak hanya berjalan di PC, tapi juga di tablet berbasis Intel maupun ARM prosesor dan bahkan di game console (X-Box). Kondisi ini memperbesar pasar yang bisa diraih oleh developer Indonesia.

“Selain dapat membuka lapangan kerja, penghargaan terhadap hak kekayaan intelektual bisa lebih terkendali,” katanya.

Developer Conference 2012: Windows 8 Hackathon ini diikuti oleh 1.000 pengembang dari kalangan akademisi, praktisi IT start up, freelancer, mahasiswa, dan pengembang perangkat lunak untuk mendalami teknik-teknik pengembangan aplikasi di atas platform terbaru di Windows 8.
Pelatihan ini tercatat sebagai konferensi dengan peserta terbanyak yang akan tercatat dalam Museum Rekor Indonesia (MURI) yang berlangsung 24 jam nonstop. (sj)


VIVAnews
0

Bank Dunia berikan pinjaman Indonesia USD 2 miliar

world bank . merdeka.com/AFP/File - Karen Bleier
Bank Dunia telah mengumumkan bahwa pihaknya telah mempersiapkan pinjaman untuk Indonesia USD 2 miliar untuk mencegah dampak krisis utang di negara yang mempunyai ekonomi terbesar di Asean.

Menurut berita yang dilansir dari Straits Times pada Selasa (16/5), Bank Dunia mengatakan bahwa pinjaman tersebut adalah dari permintaan pemerintah Indonesia.

Pinjaman tersebut rencananya akan digunakan untuk dana kontijensi sebagai senjata menghadapi kemungkinan adanya pelemahan ekonomi dan volatilitas.

Sementara itu Indonesia memang telah tumbuh pesat, sangat jauh bila dibandingkan dengan pertumbuhan Amerika Serikat maupun Eropa.

Pemerintah Indonesia dan Bank Dunia mengharapkan pinjaman ini akan bisa mengirimkan pesan kepada pasar bahwa Indonesia mempunyai kekuatan yang kuat untuk bertahan jika ada tekanan yang moderat.

Tahun ini Indonesia telah meminjam dana dari luar negeri untuk menambal APBN sejumlah USD 55,28 miliar. Sementara itu dari Bank Dunia sebesar 8,36 miliar.

Hingga Maret lalu, posisi utang dalam dan luar negeri Indonesia telah mencapai USD 1,8 triliun. [rin]

0

PLN Gandeng PIP Kembangkan Pembangkit Listrik Micro Hydro

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — PT PLN (Persero) menggandeng Pusat Investasi Pemerintah (PIP) guna mendukung pengembangan proyek-proyek pembangkit listrik yang bersumber dari energi terbarukan.

Kerjasama ini tertuang dalam MoU yang ditandangani dua belah pihak, antara Kepala PIP Soritaon Siregar dan Direktur Utama PLN, Nur Pamudji, Rabu (16/5/2012) di Kantor PIP, Jakarta.

Direktur Utama PLN Nur Pamudji menyambut baik tekad PIP untuk terjun ke renewable energi. Menurutnya, bisnis di bidang renewable akan semakin marak saat ini dan ke depan.

Trend harga energi renewable juga terus turun sehingga semakin menarik. “Saat ini ada 300 proposal pembangunan PLTMH yang masuk ke PLN,” sebut Nur Pamudji.

Ia mengatakan, salah satu proyek kelistrikan dengan energi terbarukan yang terus dikembangkan oleh PLN adalah Pembangkit Listrik Tenaga Mini/Micro Hydro (PLTMH) yang ramah lingkungan.

Sayangnya, hingga kini, jumlah proyek PLTMH yang telah didanai masih relatif sedikit jika dibandingkan dengan potensi PLTMH yang ada di Indonesia.
Sampai bulan April tahun ini, total kapasitas PLTMH yang sudah memiliki kesepakatan jual beli listrik (Power Purchase Agreement) oleh PLN sebesar 211 MW.

Lebih lanjut, PLN mencatat hingga sekarang ini, potensi PLTMH yang masih bisa dikembangkan di berbagai lokasi secara tersebar diperkirakan mencapai 500 Mega Watt (MW).

Sementara total kapasitas PLTMH yang sudah dioperasikan oleh PLN maupun pengembang swasta (IPP) baru sekitar 36 MW, sedangkan yang tengah dalam tahapan konstruksi oleh pengembang swasta tercatat sebesar 138 MW.
 
 
0

Kemkominfo Blokir 20 Situs "Download" Musik Ilegal

Ilustrasi situs sharing file.

JAKARTA, KOMPAS.com — Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) akan terus mendukung program Stop Illegal Download, terutama untuk menghargai musik karya anak negeri. Hal itu ditunjukkan dengan pemblokiran situs unduhan (download) musik ilegal.

Dirjen Aplikasi Informatika Kominfo Ashwin Sasongko menjelaskan, pemerintah akan aktif melakukan pemblokiran terhadap situs download musik sesuai dengan pengaduan dari masyarakat.

"Kemarin pihak Asosiasi Industri Rekaman Indonesia (ASIRI) yang melakukan pengaduan. Kami sudah melakukan pemblokiran terhadap situs yang dimaksud, bahkan sejak tahun lalu," kata Ashwin kepada Kompas.com di Jakarta, Selasa (15/5/2012).

Selama ini, Kemkominfo hanya akan melakukan pemblokiran situs dari pengaduan masyarakat. Situs download musik ilegal banyak dikeluhkan oleh pihak ASIRI karena telah mengganggu keberlangsungan bisnis pemusik.

"Sebenarnya sudah banyak yang diblokir, tapi orang Indonesia itu pintar, satu diblokir akan muncul situs yang lain," tambahnya.

Ashwin mengaku Kemkominfo hanya berwenang melakukan pemblokiran situs. Namun bila pihak ASIRI atau pemusik ingin menuntut kepada pemilik situs agar dijerat sesuai hukum, maka mereka harus melapor ke pihak kepolisian serta Kementerian Hukum dan HAM, sesuai Undang-Undang Hak Kekayaan Intelektual.

Berikut nama-nama situs download musik ilegal yang diklaim telah diblokir oleh pemerintah:

1. Gudanglagu.net
2. Mp3lagu.com
3. Pandumusica.info
4. Mp3bos.com
5. Musik-flazher.com
6. Misshacker.com
7. Abmp3.com
8. Mp3bear.com
9. Freedownloadmp3.com
10. Plasamusic.com
11. Gudanglagu.com
12. Mp3gratis.net
13. Warungmp3.com
14. Musik-corner.com
15. mp34shared.com
16. index-of-mp3.com
17. trendmusik.com
18. Katalogmp3.info
19. mp3downloadlagu.com
20. dewamp3.com

Namun menurut pantauan Kompas.com, setelah dicoba, ternyata baru dua situs download musik yang sudah terblokir. Berarti sisanya masih bisa untuk mengunduh file musik gratis tersebut.


KOMPAS.com
0

Indonesia Masuk 10 Besar Penyumbang "Cyber Crime" Terbanyak

Reuters - Ethan Arenson, an attorney with the U.S. Federal Trade Commission who helps the agencys efforts to fight cyber crime, looks at computer monitors in the FTC internet lab where cyber crime investigations take place, in Washington March 22, 2010.

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktivitas kejahatan cyber di Indonesia meningkat tajam. Menurut perusahaan keamanan Symantec dalam Internet Security Threat Report volume 17, Indonesia menempati peringkat 10 sebagai negara dengan aktivitas kejahatan cyber terbanyak sepanjang tahun 2011.

Indonesia menyumbang 2,4% kejahatan cyber di dunia. Angka ini naik 1,7% dibanding tahun 2010 lalu di mana Indonesia menempati peringkat 28.

"Ini peningkatan yang sangat signifikan," ujar Senior Director Systems Engineering Symantec South Asia Raymond Goh, dalam jumpa pers di Jakarta pada Selasa (15/5/2012).

Hal ini tak lain disebabkan oleh terus meningkatnya jumlah pengguna internet di Indonesia. Terlebih, Indonesia masuk lima besar pengguna jejaring sosial terbanyak di dunia.

Menurut Raymond, penjahat cyber kini mulai melirik situs jejaring sosial untuk aksi kejahatan. Sifat "pertemanan" dalam jejaring sosial membuat pengguna percaya begitu saja atas link atau konten yang mereka terima dari sesama teman.

"Mereka tidak sadar bahwa link yang mereka terima mengandung program jahat, misalnya mereka dibawa ke situs web berbahaya," tambah Raymond.

Berdasarkan penelitian Symantec, Indonesia juga tercatat menempati peringkat 6 di dunia untuk kategori program jahat spam zombie. Padahal pada 2010 lalu, Indonesia masih menempati peringkat 28 untuk spam zombie.

Para penjahat yang menyebarkan spam zombie dapat mengendalikan sebuah nomor telepon seluler di smartphone untuk menyebarkan SMS premium, demi mendapatkan keuntungan finansial.

Sementara untuk kasus pencurian data dan informasi, Indonesia bercokol di posisi 27 setelah tahun 2010 lalu menempati urutan 30. 


KOMPAS.com
0

15 'Developer' Game Siap "Manggung" di Malioboro

Mobile Games Developer War 3

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 15 tim pengembang aplikasi akan mempresentasikan game hasil karyanya di depan pengunjung Malioboro Mall, Yogyakarta, pada Minggu (20 Mei 2012).

Mereka adalah para finalis kompetisi pembuatan game untuk platform Nokia S40 bertajuk Mobile Games Developer War 3 yang kini telah mencapai tahap akhir.

Para finalis ini akan memperkenalkan game mereka tak hanya kepada pengunjung mall di Yogyakarta, tetapi juga wisatawan lokal maupun mancanegara yang berkunjung ke pusat perbelanjaan tersebut.

Selain itu, peserta juga diharuskan mempresentasikan game-nya di depan para juri.

Kompetisi untuk para pengembang aplikasi game ini diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komputer Universitas Gadjah Mada (Himakom UGM) dan Nokia Developer.

Limabelas tim yang akan melaju ke babak final, merupakan saringan dari 93 tim pengembang aplikasi (developer) yang mengikuti kompetisi ini.

Berikut daftar 15 tim yang lolos ke final:


No
Nama Tim
Game
1
SingoMalang
Surti dan Tejo
2
Ayam Saus Kecap
Kingdom Chronicles
3
Boyo Team
Math Book
4
Dyon Force
30 Days Romusha
5
HCT
Battle in the Ravine
6
ORI
Krupuk
7
Ridiculously Photogenic Boys
Terminal Semrawut
8
Own Games
Railway Rush
9
Chocoarts
Jago Kabo
10
TKF201
Fly to the Dream
11
Org.Com
Jonk!
12
Elventales
Chase Burger
13
Blue Beard
Like a Jones
14
Chochobi returns
Kabayan Goes Goes
15
Tinker Games
Pig Rider

Setelah presentasi para finalis dinilai oleh juri, nantinya akan dipilih 3 tim yang berhak masuk ke babak selanjutnya yakni "Live Coding War". Pada babak ini juri menantang 3 besar finalis untuk menyusun kode-kode pemrograman secara langsung di depan publik selama 1 jam.

Setelah ini barulah dipilih juara 1, juara 2, dan juara 3, yang masing-masing mendapat Rp 30 juta, Rp 20 juta, dan 10 juta.

Ada pula pemenang kategori game konten lokal terbaik yang dipilih oleh pengunjung mall. Pengunjung mall Malioboro akan diberi kesempatan untuk memilih game konten lokal favoritnya saat babak final diselenggarakan.

Selain itu, ada juga kategori best download, dimana pemenangnya merupakan game yang paling banyak di-download di Nokia Store selama rangkaian lomba ini berlangsung.


KOMPAS.com
0

Indosat Luncurkan Kartu Internet Rp 25 Ribu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Pengguna layanan data di Indonesia, semakin meningkat. Berdasarkan data Lembaga Riset Telematika Sharing Vision, pada 2012 pelanggan broadband (internet cepat) di Indonesia diprediksi mencapai 30 juta orang, naik lebih dari 200 persen dibanding tahun lalu.

Peluang ini dimanfaatkan oleh operator Indosat, untuk meluncurkan kartu Indosat Internet dengan harga terjangkau, yaitu hanya Rp 25 ribu saja. “Dengan harga terjangkau, kartu ini memudahkan pelanggan untuk dapat menikmati penjelajahan di dunia maya,” ujar Group Head Product Development and Management Indosat, Sumantri Joko Yuwono, dalam siaran pers yang diterima Republika, Kamis (16/5).

Akses internet cepat, kini bisa semakin banyak dijangkau karena harga yang dipatok ini tidak terlalu mencekik. “Untuk menunjang akses data yang mudah dan cepat, kami juga sediakan jaringan 3,5 G,” katanya.

Kartu ini ditujukan kepada pelanggan prabayar yang menginginkan akses internet mudah tanpa batas saat menggunakan komputer, laptop, tablet dan perangkat lainnya. Dengan membeli kartu perdana senilai Rp 25 ribu ini pelanggan akan mendapatkan paket internet unlimited dengan batas pemakaian wajar 200 MB dengan kecepatan hingga 512 Kbps selama 30 hari.

Keunikan paket ini adalah pelanggan dapat memilih berbagai pilihan paket yang ditawarkan, mulai dari 50 ribu, 100 ribu, 150 ribu dan 200 ribu yang didukung dengan kecepatan tinggi. Selain dapat digunakan untuk akses internet, kartu ini juga dapat digunakan untuk Voice dan SMS.

Untuk memudahkan pelanggan, aktivasi Kartu Indosat Internet 25 Ribu dapat dilakukan melalui SMS dan Website. Untuk SMS dapat registrasi ke 4444 melalui handphone, untuk Portal dapat melalui website internet.indosat.com, untuk isi ulang kartu Indosat Internet berlaku sama dengan prabayar Indosat lainnya yaitu IM3,Mentari dan Indosat Mobile.

Pelanggan juga dapat melakukan cek pulsa melalui portal atau tekan *555# dari Handphone. Untuk Setting modem juga sangat mudah untuk dilakukan. Cukup dengan mengisi Dial Number *99# dan Indosat sebagai APN-nya.
0

Bandung Tuan Rumah Kontes Robot Nasional

Berlangsung 25-26 Mei 2012, pemenang akan ikut kontes robot internasional di Hong Kong.

VIVAnews - Institut Teknologi Bandung (ITB) tahun ini menjadi tuan rumah kontes robot se-Indonesia yang akan digelar pada 25-26 Mei. Kompetisi itu berlangsung di kampus ITB Jatinangor, Sumedang.

ITB yang menjadi tuan rumah wilayah regional 2, akan menggelar lomba Kontes Robot Indonesia 2012 (KRI-2012) dan Kontes Robot Cerdas Indonesia (KRCI) 2012. Kontes Robot Indonesia 2012 kali ini bertema "Grebeg Berkah Kedamaian dan Kesejahteraan".

"Sebanyak 67 tim yang berasal dari 29 universitas di Indonesia akan memperlihatkan kecerdasannya dalam kontes robot ini," ujar Kusprasapta Mutijarsa sebagai Ketua Pelaksana Kontes Robot KRI KRCI tingkat regional Wilayah II 2012 di gedung rektorat ITB, Rabu 16 Mei 2012.

Kusprasapta mengatakan bahwa kontes yang sudah diselenggarakan sejak 1994 ini, akan mempertandingkan empat kategori robot cerdas. Robot pemadam api beroda dan berkaki serta kategori robot soccer berkaki akan meramaikan pentas kontes robot ini.

"Indonesia telah beberapa kali mengadakan Kontes Robot Indonesia," ungkap Kusprasapta dalam pernyataan tertulis Rabu, 16 Mei 2012.

Kegiatan lomba sendiri akan diselenggarakan secara bertahap dimulai dengan diadakannya kontes Regional di 5 (lima) wilayah yakni  Medan, Bandung, Semarang, Surabaya dan Makassar. Lomba ini mengambil lokasi kegiatan di STMIK Potensi Utama Medan, Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Dian Nuswantoro Semarang, Institut Teknologi 10 November Surabaya, dan Politeknik Negeri Ujung Pandang.

"Nantinya para pemenang dari masing-masing Regional  tersebut akan diikutsertakan dalam Kontes Nasional KRI-2012 yang akan diselenggarakan tanggal 29-30 Juni hingga 1 Juli 2012 mendatang di kota Bandung," urai Kusprasapta.

Pemenang dalam kontes di Indonesia akan diikutsertakan pada kontes robot tingkat Internasional ABU Robocon di Hong Kong. (ren)


VIVAnews
0

DEN: PLTN di Indonesia hampir tidak mungkin

Ilustrasi
Surabaya (ANTARA News) - Dewan Energi Nasional (DEN) menilai pembangunan pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) atau pemanfaatan energi nuklir di Indonesia hampir tidak mungkin dilaksanakan.

"Secara teknis, nuklir atau PLTN untuk Indonesia itu hampir tidak mungkin, tapi bisa menjadi pilihan terakhir bila ada perkembangan teknologi nuklir ke arah lebih aman," kata anggota DEN Prof Ir Rinaldy Dalimi, PhD di Surabaya, Selasa.

Ia mengemukakan hal itu di sela-sela workshop "Skenario Kebijakan Energi Indonesia Menuju 2050" yang digelar DEN dan LPPM ITS dengan pembicara lain Ir Tumiran M.Eng PhD (DEN/UGM), Prof Mukhtasor PhD (DEN/ITS), unsur ESDM, BP Migas, Kadin Institute Jatim, dan Asosiasi Panas Bumi Indonesia.

Menurut dosen UI itu, ada empat hingga lima alasan yang menyebabkan PLTN hampir tidak mungkin di Indonesia, yakni PLTN akan mengharuskan Indonesia mengimpor uranium, karena uranium Indonesia tidak ekonomis.

"Alasan lain, dunia tidak akan mengizinkan Indonesia melakukan pengayaan uranium, karena Iran saja dilarang, meski pemerintahnya melawan," katanya.

Selain itu, alasan yang cukup berat adalah Indonesia merupakan "kawasan gempa" sehingga risikonya tinggi. "Kalau pun dibangun dengan tahan gempa, tentu biayanya akan mahal, sehingga harganya nuklir juga tidak akan murah, bahkan perlu subsidi," katanya.

Namun, alasan yang juga penting adalah Jepang sudah mematikan 54 unit PLTN pada dua minggu lalu, lalu Jerman juga akan mematikan seluruh PLTN-nya pada tahun 2025.

"Jadi, DEN merekomendasikan PLTN sebagai pilihan terakhir. Artinya, nuklir nggak akan dipilih selama energi alternatif (energi baru terbarukan/EBT) masih ada, apalagi energi alternatif di Indonesia paling beragam di dunia," katanya.

Senada dengan itu, anggota DEN Prof Mukhtasor PhD menilai PLTN itu membutuhkan dukungan finansial yang mahal untuk antisipasi risiko.

"Jepang saja memerlukan ratusan triliun untuk bangkit dari risiko nuklir yang dialami, apakah Indonesia punya anggaran sebesar itu? APBN kita saja tidak sampai ratusan triliun," kata dosen ITS Surabaya itu.

Oleh karena itu, katanya, pemerintah sebaiknya melirik energi alternatif di Indonesia yang cukup banyak, bahkan dunia juga akan melirik EBT karena harga EBT dengan energi konvensional akan setara pada tahun 2020.(T.E011/M026)



ANTARA News
0

Tujuh Ilmuwan Indonesia Raih Dana Hibah AS

Asisten Menteri Luar Negeri AS, Kerri-Ann Jones
Asisten Menteri Luar Negeri AS, Kerri-Ann Jones
Indonesia lebih banyak mendapat hibah dibanding negara lain di dunia.

Dalam rangka memelihara keanekaragaman hayati laut dan lingkungan, tujuh ilmuwan Indonesia memenangkan kompetisi untuk meraih dana hibah riset Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID), sebesar 800 ribu dolar AS.

"Indonesia mendapatkan lebih banyak hibah dibanding negara lain di dunia," kata Asisten Menteri Luar Negeri AS, Kerri-Ann Jones seusai The First Indonesia US Joint Committee Meeting (JCM) on Science and Technology di Jakarta, Selasa (15/5).

Partnership for Enhanced Engagement in Research (PEER) AS menerima hampir 500 aplikasi dari 63 negara berkembang, dan diputuskan 41 proyek dari 25 negara yang mendapatkannya, tujuh di antaranya dari Indonesia.

Hibah ini, kata Jones, diharapkan akan mempertautkan ilmuwan dari National Science Foundation's (NSF) yang didanai pemerintah AS, dengan para ilmuwan Indonesia untuk meningkatkan kerja sama di bidang penelitian.

Ketujuh penerimah hibah tersebut adalah Sang Putu Kaler dari Universitas Mahasaraswati, Rudi Febriansyah dari Universitas Andalas, IGNK Mahardika dari Universitas Udayana, Frida Sidik dari Balai Riset dan Observasi Kelautan Kementerian Kelautan dan Perikanan. Abdul Hamid Toha dari Universitas Negeri Papua, Gusti Z Anshari dari Universitas Tanjungpura, dan Jamaluddin Jompa dari Universitas Hasanuddin. Masing-masing memiliki mitra peneliti dari AS untuk pelaksanaan riset tersebut di Indonesia.

Sementara itu, dalam kaitannya dengan kerja sama yang sedang dimulai oleh AS dan Indonesia dengan menyusun Rencana Aksi bersama melalui JCM, Deputi Kemristek bidang Jaringan Iptek Ad Interim Prof Dr Amin Subandrio mengatakan, kedua negara sama-sama merasa optimis.

"Kerja sama ini dalam posisi yang sederajat, masing-masing negara sama-sama memiliki kemampuan dan kontribusi. Kedua negara menyediakan anggaran untuk kerja sama ini. Tak ada yang berada di posisi lebih tinggi dari yang lain," imbuhnya.

Kerja sama tersebut meliputi bidang iptek kesehatan, teknologi pertanian serta kelautan, yang berkaitan erat dengan keanekaragaman hayati, dan perubahan iklim dan sengaja dipilih karena kedua negara menganggap ketiga bidang itu sangat penting.

Kemristek juga bekerja sama dengan Commercialisation of Research & Development Fund (CRDF) Global menyelenggarakan program yang bertujuan memberi pemahaman akan tata cara permohonan dana penelitian mulai dari mendesain sampai pelaporan sesuai standar internasional di Jakarta pada tanggal 15--16 Mei.


Beritasatu

0

Lippo Grup Luncurkan Satelit Lippo Star

Satelit Lippo Star (sumber: Beritasatu.com)
Melalui satelit inilah masyarakat kita yang tinggal di pelosok bisa mendapatkan akses informasi

Lippo Group akan meluncurkan Lippo Star, satelit telekomunikasi yang akan membawa Indonesia ke era baru teknologi komunikasi dan informasi. Satelit ini diharapkan mampu mendukung pembangunan nasional dengan cara menghubungkan penduduk Indonesia yang tersebar di 17.000 pulau.

Lippo Group bekerjasama dengan perusahaan asal Jepang SKY Perfect JSat Corporation dan Mitsui Corporation akan meluncurkan satelit yang diberi nama Lippo Star pada pukul 07.13 malam tanggal 15 Mei 2012 di Guyana Perancis (waktu Guyana Perancis, berarti di Indonesia sekitar pukul 05.00 pagi tanggal 16 Mei 2012).

Rezlan Ishar Jenie, Duta besar Indonesia untuk Perancis, mengatakan pada hari Selasa (15/5) bahwa peluncuran ini merupakan satu peristiwa yang sangat penting bagi Indonesia yang terdiri dari berbagai pulau.

"Melalui satelit inilah masyarakat kita yang tinggal di pelosok bisa mendapatkan akses informasi. ini penting dalam konteks membangun bangsa karena kita mendapatkan akses informasi, pengetahuan, dan memungkinkan kita untuk bisa saling mengenal satu sama lain," ujar Rezlan.

Satelit yang bermuatan 44 KU-Band transponder ini memiliki daya cakup seluruh Indonesia, benua Asia, dan wilayah Oceania pada umumnya. Lippo Star akan diluncurkan dari Ariane Launch Complex no. 3 (ELA 3) milik Arianespace di Kourou, Guyana Perancis. Satelit ini akan segera beroperasi pada tahun ini dan memiliki masa aktif 15 tahun.

Lippo Star seberat 4.350 ton yang dibuat oleh Lockheed Martin Commercial Space System akan dibawa ke posisi orbit 124 derajat bujur timur oleh roket Ariane-5ECA. Dengan satelit ini, anak perusahaan Lippo group bisa menyelenggarakan siaran Direct-To-Home (DTH) ke seluruh Indonesia. Dengan satelit ini juga, akan semakin banyak program televisi yang bisa dihantarkan langsung ke rumah pelanggan di seluruh Indonesia.

"Dalam konteks dunia sekarang kita harus bekerja sama dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Target kita ingin memiliki satelit dan kemampuan sendiri sehingga berbagai hal yang berkaitan dengan keperluan satelit bisa dikerjakan bangsa sendiri," kata Rezlan.

Rezlan mengapresiasi Lippo Group dalam mengembangkan sektor teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia dan berharap Lippo Group dapat menjadi pelopor dalam mengembangkan satelit secara mandiri.

"Dalam konteks kerjasama ini bukan saja kita mendapatkan kemamapuan untuk memanfaatkan satelit tapi juga dapat kemampuan untk meningkatkan kapasitas. Pelan-pelan harus kita bangun. Pada akhirnya kita ingin mandiri," kata Rezlan.

Dengan adanya satelit ini, Lippo Group juga berharap bisa meningkatkan pangsa pasarnya. Berdasarkan hasil penelitian Media Partners Asia, antara tahun 2011-2020, akan ada lebih dari 318 juta sambungan televisi berbayar di Asia. Indonesia berpotensi memiliki 5 persen dari jumlah tersebut.


0

Indonesia Tak Setuju Proyek Nuklir Korut

Presiden SBY menerima kunjungan kenegaraan Presiden Presidium Majelis Rakyat Tertinggi Republik Demokratik Rakyat Korea Kim Yong-nam di Istana Merdeka, Selasa (15/5)
Jurnas.com | MESKI jalinan bilateral Indonesia-Korea Utara begitu erat dan berjalan lebih dari 50 tahun, Indonesia tetap tidak setuju Korea Utara mengembangkan proyek nuklir untuk senjata militer.

Anggota Komisi I DPR bidang pertahanan dan hubungan luar negeri, Hayono Isman, mengatakan, Indonesia telah meneken ratifikasi Traktat Pelarangan Menyeluruh Uji-Coba Nuklir (CTBT). "Indonesia tidak menyetujui nuklir sebagai kekuatan militer. Jadi kita tidak sejalan dengan Korea Utara," ujar Hayono di DPR, Jakarta, Selasa (15/5).

Menurutnya, Indonesia hanya menginginkan proyek nuklir digunakan untuk hal-hal di luar kemiliteran. Ia mengatakan, bagi negara-negara yang belum meratifikasi traktat tersebut untuk segera menandatanganinya, sehingga mengurangi potensi perang nuklir.

Menurutnya, bila proyek nuklir ini tetap dikembangkan akan mengancam keamanan perbatasan di kawasan Asia. "Kita tidak hanya membujuk Korea Utra, tapi juga Amerika Serikat, Pakistan, India, dan Korea Utara untuk meneken ratifikasi tersebut," ujarnya.

Menurut Hayono, pertemuan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan Presiden Republik Demokratik Rakyat Korea atau Korea Utara, Kim Yong Nam, adalah peluang bagi Indonesia untuk membantu menciptakan keamanan di kawasan Asia. "Sehingga perbedaan politik maupun pertentangan perbatasan tak semestinya dengan mengambil jalan kekerasan," katanya.


0

LIPI Klaim Pupuk Starmik Dapat Perbaiki Kualitas Tanaman

Jurnas.com | LEMBAGA Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mengklaim, salah satu hasil penelitiannya, yakni pupuk jenis Starmik, akanmemberikan keuntungan untuk para petani dalam mengelola tanaman. "Starmik sebagai salah satu produk pupuk berfungsi sebagai pengganti bahan kimia argo pada pertanian organik, dapat memperbaiki sifat kimia dan biologi tanah, menekan penyakit, dan menyuburkan akar serta menjaga kuantitas dan kualitas hasil panen." Hal itu dikatakan peneliti LIPI bidang Mikrobiologis dan Biochemist, Sarjiya Antonius kepada rombongan bupati se Kalimantan Timur yang berkunjung ke Pusat penelitian Bioteknologi LIPI, di Cibinong, Selasa (15/5).

Menurut Anton, Starmik tidak hanya mengatasi berbagai masalah pada tanaman pertanian dan tanah, tapi juga produk yang aman, ramah lingkungan dan bisa dikembangkan secara berkelanjutan.

Ia menjelaskan, Starmik berasal dari berbagai ekosistem tanah yang telah diseleksi. Selain itu, aktivitas enzimnya pun sudah dikarakterisasi sesuai dengan fungsinya, yakni sebagai penyubur tanaman, biokontrol dan bioremediasi lahan. "Hasilnya, tanah menjadi sehat dan subur, kualitas dan produksi pangan meningkat, dan hasil pangannya sehat," tutur Anton.

Menurutnya, Starmik sangat efektif untuk rehabilitasi dan konservasi lahan pasca tambang. Di sini, Starmik akan memulihkan kembali aktivitas biologi tanah sehingga siklus nutrisi kembali normal dan berdampak positif menurunkan emisi gas rumah kaca (N2O). "Peran Starmik sebagai starter pembuatan kompos dengan bahan dasar limbah pertanian," ujar Anton.

Ia menjelaskan, saat ini Starmik sudah disebarkan ke beberapa daerah di Indonesia, seperti Malino, Wonogiri, Ngawi, Sukabumi dan Lampung.

Sementara itu, untuk proses penggunaannya, Anton menyatakan bahwa cukup empat kali, mulai dari awal penanaman sampai panen. "Jadi sejak awal menanam sampai panen, kita cukup menambahkan Starmik empat kali saja," ujarnya.


0

'Pembaca Otak' Asal Bandung Jadi Jawara Kontes Microsoft

Tim Malabar (rns/inet)
Jakarta - 4 Orang mahasiswa asal Bandung yang tergabung dalam sebuah tim bernama Malabar, berhasil menyabet juara 1 Microsoft Imagine Cup 2012. Sebagai pemenang regional, mereka diterbangkan ke Sydney, Australia, guna mewakili Indonesia di ajang Imagine Cup 2012 tingkat internasional.

Tim yang beranggotakan Umar Ali Ahmad, Dody Qori Utama, Arganka Yahya dan Anggunmeka Luhur Prasasti ini berhasil mencuri perhatian juri, menyisihkan 440 partisipan dari seluruh Indonesia.

Adalah aplikasi bernama Brainstat yang menerbangkan mereka ke Sydney. Ini adalah aplikasi untuk memantau aktivitas gelombang otak para pengemudi kendaraan untuk mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas.

"Ikut kompetisi ini sangat menegangkan. Seru, menguras otak. Tapi kami senang dan bangga. Rasanya luar biasa bisa ikut membuat sesuatu yang nantinya bisa mengubah dunia," kata Dody mewakili teman-temannya, usai acara penganugerahan Microsoft Imagine Cup 2012, di Balai Kartini, Jakarta (15/5/2012).

Mewakili tim juri, Developer Evangelist Microsoft Norman Sasono mengatakan Brainstat terpilih mewakili Indonesia karena dari segi presentasinya sangat baik, solusinya bisa dipakai dan potensi bisnisnya menjanjikan.( rns / ash )


detik

Brainstat, Aplikasi Buatan Bandung Pencegah Kecelakaan


Jakarta - Tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas akibat sopir mengantuk, mabuk atau kondisi fisik yang kurang baik mengilhami empat mahasiswa dari Institut Teknologi Telkom dan Institut Teknologi Bandung membuat sebuah aplikasi bernama Brainstat.

"Ini adalah aplikasi untuk memantau kondisi pengemudi layanan transportasi dari aktivitas gelombang otaknya," kata Dody Qori Utama, mewakili rekannya yang tergabung dalam tim bernama Malabar.

Ditanamkan pada perangkat berwujud seperti headset yang dimodifikasi, Brainstat memantau kondisi fisik dan konsentrasi pengemudi transportasi guna menekan angka kecelakaan lalu lintas.

Aplikasi yang mewakili Indonesia di ajang Microsoft Imagine Cup 2012 tingkat internasional di Sydney, Australia ini akan memberikan peringatan dini bagi pengemudi. Brainstat bekerja dengan membaca gelombang otak manusia karena otak adalah pusat dari semua aktvitas yang terjadi dalam tubuh manusia.

Dicoba detikINET, saat dipasangkan ke kepala, Brainstat langsung membaca aktivitas otak dan menampilkannya di layar komputer secara real-time. Adapun aspek yang dinilai adalah tingkat kognitif, kewaspadaan, kondisi psikologi dan fisiologi, tingkat kecanduan dan asupan oksigen ke otak.

Dijelaskan tiga anggota tim Malabar lainnya Umar Ali Ahmad, Arganka Yahya dan Anggunmeka Luhur Prasasti, aplikasi ini sedang coba ditawarkan kepada maskapai penerbangan. Namun bukan tidak mungkin, Brainstat bisa digunakan untuk berbagai keperluan.

"Ini nantinya bisa dikembangkan lebih jauh lagi dan penggunaannya bisa juga oleh pengemudi mobil, bis, seluruh alat transportasi," ujar mereka.( rns / ash ) 


detik