Wednesday 23 November 2011

Modifikator RI Siap Tampil di Mooneyes Hotrod 2011

inilah.com/Billy A. Banggawan

INILAH.COM, Jakarta – Suatu hal membanggakan, dunia modifikasi Indonesia memiliki dua perwakilan untuk tampil di ajang modifikasi Internasional, Mooneyes Hotrod 2011. Seperti apa?

Wakil itu adalah Donny Budianto,pemenang Best of The Best U Mild Bikers National Modification Contest 2010, dan builder ternama Indonesia, Lulut Wahyudi, yang akan membawa nama Indonesia di kompetisi custom dunia 20st Mooneyes Hotrod 2011, di National Pasifico Yokohama, Jepang. 3-4 Desember 2011

“Mooneyes merupakan festival motor dan mobil terbesar dunia. Peserta ajang ini khusus undangan. Jadi, ini suatu kebanggaan,” ungkap Brand Manager U Mild Romulus Sutanto di Planet Hollywood, Jakarta, Rabu (23/11).

U Mild memberangkatkan modifikator Tanah Air ke Mooneyes ini merupakan bentuk apresiasi pada dunia otomotif roda dua, terutama dunia modifikasi Indonesia yang sangat berkembang. Di ajang Mooneyes nanti, Donny akan menggunakan motor bermesin Thunder 250 dengan mengusung konsep Neoboardtracker untuk kelas All Japan.

Sementara motor kedua garapan Lulut menggunakan basic mesin Buell XB berkapasitas 1200cc. Motor yang dijuluki Buelton ini akan disertakan dalam kategori Free For All (FFA). Tahun lalu,ajang ini diikuti 650 motor custom, 220 mobil custom, 220 stand otomotif, 35 stand custom painting, 20 stand miniatur custom dan 40-60 ribu pengunjung. [mor]


Inilah

0 comments:

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...