Wednesday 23 May 2012

Mahasiswa Unibraw Produksi Kerupuk Cangkang Telur

eggshells.jpg
cangkang telor
SURYA Online, MALANG - Mahasiswa jurusan Teknologi Hasil Pertanian (THP) Universitas Brawijaya (UB) Malang, Jawa Timur, memproduksi krupuk berbahan dasar cangkang telur, tepung jagung dan tapioka yang diberi nama "Canggung".

Krupuk canggung yang renyah dan kaya kalsium itu menggunakan bahan dasar cangkang telur, tepung jagung dan tapioka, kata salah satu mahasiswa pembuat krupuk Canggung, Nadia Rachmawati, di Malang, Kamis.

"Proses pembuatan krupuk cangkang ini juga tidak terlalu sulit, yakni cangkang telur dibersihkan terlebih dahulu dari mikroba (bakteri) dengan cara direbus dalam air mendidih dan dibentuk menjadi tepung," katanya.

Ia mengemukakan, karena memiliki kandungan kalsium cukup tinggi, krupuk ini sangat bagus untuk pembentukan serta pertumbuhan organ yang sangat keras, seperti tulang dan gigi.

Krupuk Canggung tersebut dibuat dan diproduksi oleh lima mahasiswa THP UB, yakni Nadia rachmawati, Nur Wachida, Mudanifah, Suriah Yuli H serta Rizky Dwi P.

Harga produk olahan alami yang dihasilkan para mahasiswa tersebut dijual dengan harga rata-rata Rp 2.500 sampai Rp 5.000 per biji. 


0 comments:

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...