Tuesday 16 October 2012

Esemka untuk Mobil Dinas Jokowi

 Esemka untuk Mobil Dinas Jokowi Disiapkan

http://statik.tempo.co/data/2012/01/11/id_101942/101942_275.jpgSurakarta - Direktur Pelayanan dan Pengembangan Solo Techno Park Gampang Sarwono mengaku saat ini sedang menyiapkan desain khusus Esemka Rajawali agar dipakai Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. Mobil berjenis sport utility vehicle (SUV) itu sedang didesain.

“Setelah desain selesai, baru dibuat di pabrik,” ucap Sarwono, Selasa, 16 Oktober 2012.

Setelah Jokowi menjadi Gubernur Jakarta, Wakil Wali Kota Surakarta Hadi Rudyatmo meminta Jokowi membeli mobil Esemka untuk digunakan sebagai mobil dinas Gubernur Jakarta.

“Tahun depan Esemka sudah produksi massal. Gubernur Jakarta harus beli,” katanya kepada wartawan di Surakarta, Selasa, 16 Oktober 2012.

Menurut Hadi, Jokowi bisa menjadi contoh yang baik bahwa ada pejabat yang mau menggunakan mobil produksi dalam negeri. Apalagi munculnya Esemka dari Solo, yang dipimpin Jokowi pada rentang 2005-2012.

Jokowi pernah membuat heboh dengan memutuskan menggunakan mobil rakitan siswa sekolah menengah kejuruan (SMK) di Surakarta, Esemka, sebagai kendaraan dinasnya di awal 2012. Jokowi pun pernah berujar bahwa Esemka bakal berkembang di Jakarta. Bahkan, Jokowi siap menjadi duta merek Esemka jika ia terpilih jadi Gubernur DKI Jakarta.

 Jokowi Diminta Pakai Esemka untuk Mobil Dinas

http://statik.tempo.co/data/2012/08/16/id_135744/135744_275.jpgSurakarta - Sosok Joko Widodo begitu lekat dengan Esemka. Saat menjabat Wali Kota Solo, Jokowi-panggilan karibnya, begitu mendukung dan mendorong mobil karya siswa sekolah menengah kejuruan di Surakarta tersebut agar menjadi mobil nasional.

Setelah menjadi Gubernur Jakarta, kini Jokowi diminta untuk tidak mengendurkan dukungannya untuk Esemka. Wakil Wali Kota Surakarta Hadi Rudyatmo meminta Jokowi membeli mobil Esemka untuk digunakan sebagai mobil dinas Gubernur Jakarta.

 Mobil Esemka Diproduksi Massal pada 2013

http://statik.tempo.co/data/2012/05/28/id_122174/122174_275.jpgSurakarta - Mobil rakitan siswa Sekolah Menengah Kejuruan di Surakarta, mobil Esemka, segera masuk tahap produksi massal. Wakil Wali Kota Surakarta Hadi Rudyatmo mengatakan sudah mendapat surat uji tipe (SUT) dari Kementerian Perhubungan.

"SUT sudah keluar. Jadi bisa langsung proses produksi massal," kata Hadi kepada wartawan, Selasa, 16 Oktober 2012. Dia mengatakan produksi massal Esemka akan dimulai awal 2013 dengan pusat produksi di Solo Techno Park dan pabrik Solo Manufaktur Kreasi di Cikarang, Bekasi.

Rudy--sapaan akrabnya, rencananya akan memakai Esemka sebagai mobil dinasnya jika sudah dilantik menjadi Wali Kota Surakarta. Dia akan memakai mobil Esemka jenis sport utility vehicle (SUV) hasil produksi massal. "Saya tidak akan pakai mobil Esemka yang prototipe. Itu biar dipamerkan saja," ujarnya.

Rudy mengatakan sudah saatnya produksi dalam negeri berjaya di negeri sendiri. Karenanya dia memilih memakai Esemka dan mengandangkan mobil produksi negara lain. "Sudah saatnya mobil buatan Jepang diistirahatkan. Ini perkara nasionalisme," ujar Rudy yang selama ini memakai mobil dinas Honda Civic.

Sekretaris Daerah Surakarta Budi Suharto tidak mempermasalahkan jika kepala daerah memakai Esemka. Hanya saja, dia mengingatkan aspek legalitas kendaraan harus dipenuhi terlebih dulu. "Termasuk sisi keamanannya ketika dipakai seorang kepala daerah," katanya.

Direktur Pelayanan dan Pengembangan Solo Techno Park, Gampang Sarwono, mengatakan untuk tahap awal, produksi Esemka dilakukan untuk jenis SUV Rajawali dan minitruk Bima. "Kapasitas produksi sekitar 200 unit per bulan untuk Rajawali. Untuk Bima belum bisa kami pastikan," ucapnya.

Produksi untuk Esemka Rajawali menjadi prioritas karena hingga kini sudah ada pesanan sebanyak 27 ribu unit. Pada 10 November akan digelar pameran Esemka Rajawali dan Bima di Manahan, yang sekaligus jadi ajang pemesanan Esemka.

Esemka Rajawali dan Bima akan memakai mesin berkapasitas 1.500 cc. Esemka Rajawali dijual seharga Rp 95 juta, sedangkan Bima dijual seharga Rp 65-70 juta per unit.

0 comments:

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...